5 Bahan Kain yang tidak Boleh Dicuci dengan Mesin

YOGYAKARTA – Bahan kain yang tidak boleh dicuci dengan mesin, jenisnya sangat beragam, mulai dari bahan kain yang terbuat dari sutra, wol, hingga bahan kain dengan hiasan payet atau bordir.

Bahan kain di atas memerlukan perawatan khusus agar tidak rusak atau berubah bentuk.

Dalam artikel ini, VOI telah merangkum sejumlah informasi tentang bahan kain yang tidak boleh dicuci dengan mesin. Berikut ulasan selengkapnya!

Bahan Kain yang tidak Boleh Dicuci dengan Mesin

1. Bahan kain yang terbuat dari sutra

Bahan kain yang terbuat dari sutra bisa rusak bila dibersihkan dengan mesin cuci. Umumnya, kain jenis ini hanya boleh dicuci dengan metode dry cleaning.

Meski begitu, Anda tidak perlu membawanya ke binatu untuk dicuci. Anda bisa membersihkannya di rumah dengan tangan.

Caranya, gunakan air dingin dan deterjen lembut. Gantung bahan kain Anda hingga kering, tetapi hindari menginggalkannya di tempat yang terkena sinar matahari langsung, sebab ini bisa membuat warna menjadi pudar.

2. Bahan kain yang terbuat dari wol

Bahan kain yang terbuat dari wol juga tidak boleh dicuci dengan mesin. Bahan kain ini bisa mengalami penyusutan bila dibersihkan dengan mesin cuci.

Bila Anda memiliki bahan kain yang terbuat dari wol, sebaiknya bersihkan secara manual alias dengan tangan agar tidak ada kerusakan pada kain.

Untuk membersihkan bahan kain yang terbuat dari wol, Anda dapat mengikuti panduan berikut ini:

  • Isi wastafel, ember, atau baskom dengan air. Setelah itu tambahkan detergen yang lembut.
  • Rendam pakaian, lalu putar-putar di dalam air, dan biarkan terendam hingga setengah jam.
  • Berikutnya, tiriskan dan bilas hingga air jernih.
  • Terakhir, peras dengan lembut dan jemur hingga kering.

3. Bahan kain yang terbuat dari katun-poliester

Bahan kain yang terbuat dari katun-poliester ataupun rayon-poliester juga wajib dicuci manual dengan tangan.

Anda tidak boleh mencuci bahan kain ini dengan mesin lantaran dapat menarik dan mengekerut sat dicuci.

4. Bahan kain yang terbuat dari kulit

Membersihkan bahan kain yang terbuat dari kulit dengan mesin cuci bisa membuat permukain kulit rusak. Kerusakan ini disebabkan oleh perputaran dan gesekan mesin cuci.

Bila Anda ingin membersihkan noda yang menempel pada bahan kain ini, sebaiknya lakukan dengan lembut menggunakan tisu bayi.

Bila kain kulit yang Anda miliki membutuhkan perawatan khusus, pertimbangkan untuk membawanya ke binatu untuk dicuci oleh para profesional.

5. Bahan kain dengan hiasan payet atau border

Bahan kain dengan hiasan payet atau bordir sebaiknya tidak dicuci dengan mesin. Pasalnya, bahan kain ini bisa merusak pakaian lain atau bahkan mesin cuci Anda.

Untuk menghilangkan noda yang menempel, Anda disarankan untuk membawa bahan kain ini ke binatu, agar dapat ditangani oleh profesional dan tidak rusak.  Bila Anda ingin mencuci sendiri di rumah, gunakan air hangat dan deterjen dengan bahan aktif ringan.

Demikian informasi tentang bahan kain yang tidak boleh dicuci dengan mesin. Semoga artikel ini dapat menambah wawasan para pembaca setia VOI.ID.