Sukses di Surabaya dan Yogyakarta, Fourtwnty Tutup Nalar Tour Album di Jakarta
JAKARTA - Fourtwnty sukses menggelar Nalar Tour Album di dua tempat, Surabaya pada 19 Januari dan Yogyakarta pada 21 Januari. Mereka akan mengakhiri tur kali ini dengan penampilan di Jakarta pada Sabtu, 27 Januari mendatang.
Adapun, penampilan Fourtwnty di dua kota awal disambut meriah para penggemar. Mereka hadir untuk bisa lebih dekat dengan para personel Fourtwnty.
Sebelum tampil di Surabaya, Fourtwnty melakukan sesi meet and greet bersama penggemar. Bahkan disebut para penonton sudah hadir beberapa jam lebih dulu untuk bisa menyapa Ari Lesmana cs.
Malam itu di DBL Arena, Surabaya, konser berlangsung meriah dengan penonton yang ikut menyanyikan seluruh lagu yang dibawakan.
Selanjutnya, penampilan di Grand Pacific Hall, Yogyakarta juga tidak kalah meriah. Penonton juga ikut bernyanyi bersama Ari Lesmana.
Di sela penampilannya, sang vokalis juga bicara mengenai makna dari lagu-lagu yang mereka bawakan malam itu.
Baca juga:
“Jangan terlalu memikirkan orang lain, mungkin ada waktunya kalian untuk memikirkan diri kalian sendiri,” kata Ari Lesmana, dengan harapan penonton bisa berbahagia dan bersenang-senang saat mendengar album Nalar.
Nantinya, penampilan Fourtwnty di Jakarta akan dilangsungkan di Hall D2 JIExpo Kemayoran, Jakarta Utara. Tiket masih tersedia dan bisa dibeli melalui BBO App.
Sebelumnya, Ari Lesmana mengungkap rasa senangnya ketika berkesempatan menggelar tur untuk album Fourtwnty. Mereka akan tampil membawakan lagu-lagu dari album Nalar, dan tentunya lagu lain juga akan dibawakan.
“Ini pertama kali kita ngadain tur album di Indonesia. Kita mulai di tiga kota di Januari, ada Surabaya, Yogyakarta, dan Jakarta,” kata Ari Lesmana saat jumpa pers di Kemayoran, Jakarta Utara, Kamis, 28 Desember.
“Kita akan membawakan sembilan lagu baru dalam album bertajuk Nalar, dan ini lagu yang jarang kita bawain sebelumnya. Kita akan tampil selama dua jam dengan konsep berbeda,” tandasnya.