2 Eks Ketum Organisasi Mahasiswa Gabung PSI, Kaesang Titip Pesan Bantu Muluskan Kader ke Senayan
JAKARTA - Mantan ketua umum Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM) 2016-2018 Ali Muthohirin dan eks ketua Presidium PP Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) 2021-2033 I Putu Yoga Saputra gabung dengan Partai Solidaritas Indonesia (PSI).
Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menerima langsung bergabungnya Ali dan Yoga di Basecamp PSI, Jakarta Pusat, Jakarta, Jumat 15 Desember.
"Saya ucapkan selamat datang di Partai Solidaritas Indonesia, Ali dan Mas Yoga," kata Kaesang dalam sambutannya, disitat Antara.
Meski keduanya tidak maju sebagai calon legislatif (caleg), Kaesang berharap dengan bergabungnya Ali dan Yoga itu dapat membantu PSI melaju ke Senayan pada Pemilu 2024.
Sementara itu, Ali mengungkapkan alasannya bergabung dengan PSI karena dia telah bersentuhan langsung dengan politik sejak masih menjadi mahasiswa dan aktivis.
"Saya masuk PSI karena panggilan ideologis yang saya menemukan ini di rumah saya (PSI) dalam konteks politik," kata Ali.
Baca juga:
Sebelum memutuskan bergabung ke partai politik, Ali mengatakan dia sudah melihat kiprah PSI sejak partai itu berdiri sampai saat ini.
Sementara itu, I Putu Yoga Saputra memilih PSI karena dia menilai partai itu menjadi satu-satunya yang berani mendorong agar Rancangan Undang-Undang tentang Perampasan Aset segera disahkan.
"Saya merasa PSI di antara semua partai, berani secara terang-terangan menjadikan pengesahan RUU Perampasan Aset sebagai visi dari partai tersebut jika dibandingkan dengan partai-partai lain," jelas Yoga.
Alasan berikutnya, Yoga merasa ada "kehadiran" Presiden Joko Widodo di PSI, bukan sebagai individu tetapi pemikirannya tentang Indonesia sentris.
"Pemikiran tentang Indonesia sentris, kebijakan yang tidak tersentral di Jawa saja, tetapi di luar Jawa juga; kemudian pembangunan nasional," ucapnya.
Usai Ali dan Yoga menyampaikan alasannya untuk bergabung ke PSI, Kaesang pun menyambut dan mengucapkan terima kasih kepada kedua eks ketua umum organisasi mahasiswa itu.
"Sekali lagi, saya ucapkan selamat datang di PSI. Walaupun tadi di antara kita bertiga tidak nyaleg, tetapi yang penting adalah membantu partai ini untuk bisa memasukkan PSI ke parlemen di (Pemilu) 2024. Sekali lagi terima kasih," ujar Kaesang.