VIDEO: TKN Prabowo-Gibran Tegaskan Prabowo Subianto Bukan Pelanggar HAM
JAKARTA - Seperti sudah menjadi langganan isu 5 tahun sekali, kali ini kembali ramai soal Capres dengan nomor urut 2 Prabowo Subianto yang dibilang sebagai sosok yang melanggar HAM karena tragedi penculikan di tahun 1998. Berikut ulasannya.
Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran mengumpulkan sejumlah aktivis dan korban penculikan tahun 98 untuk menegaskan jika Prabowo Subianto bukanlah pelanggar HAM pada Senin, 11 Desember di Media Center Prabowo-Gibran, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dalam jumpa pers tersebut TKN menghadirkan aktivis 98, yakni Budiman Sudjatmiko, Andi Arief, dan Agus Jabo. Juga menghadirkan pegiat antikorupsi Irma Hutabarat, Mantan Komisioner HAM Natalius Pigai, dan aktivis NGO Rachland Nashidik.
Mantan Ketua Umum PRD dan sekarang anggota Dewan Pakar TKN, Budiman Sudjatmiko memberikan pembelaan pada Prabowo. Ia mengatakan jika Prabowo hanya menjalankan tugas negara yang diperintahkan kepadanya yang bertujuan untuk menjaga Indonesia pada saat itu.
Budiman juga menegaskan jika Prabowo bukan seorang kriminal. Karena ia selalu disahkan sebagai peserta Pilpres secara berturut-turut sejak tahun 2009. Mantan politisi PDIP itu juga menyatakan jika partai berlogo banteng itupun juga mengakui kalo Prabowo tak bermasalah karena pernah menjadikannya cawapres pendamping Megawati di tahun 2009.
Dalam kesempatan yang sama, Natalius Pigai memberikan pernyataan berdasarkan kesimpulan penyelidikan Komnas HAM hingga hari ini, nama Prabowo Subianto tidak tercantum sebagai pelanggar HAM. Natalius menutup pernyataannya dengan mengatakan jika baik Prabowo, Ganjar, maupun Anies sama-sama memiliki nama yang bersih dan bisa berkontestasi dalam Pilpres 2024. Simak videonya berikut ini.