Kebakaran di Jalan H Nawi Berasal dari Kompor Gas Restoran, Tiga Pegawai Alami Luka
JAKARTA - Tiga orang mengalami luka dalam peristiwa kebakaran di Toko Bangunan Jalan H. Nawi Raya, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat pagi, 3 November.
“Ada tiga korban luka bakar,” kata Perwira Piket Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Sutaka dalam pesan singkat, Jumat, 3 November.
Sutaka menjelaskan, kebakaran itu berawal dari sebuah restoran yang berada di belakang toko bangunan. Api yang kian membesar akhirnya merambat ke toko bangunan.
“Tiga korban karyawan restoran berusaha memadamkan api yang bersumber dari kompor gas namun tidak bisa di atasi,” katanya.
Baca juga:
Sebanyak 100 personel dan 22 unit mobil damkar diterjunkan. Api dapat dikendalikan setelah 1 jam lamanya proses pemadaman.
Sementara itu tiga korban dilarikan ke rumah sakit. Kerugian mencapai Rp2 miliar.
“Kerugian sampai 2 miliar,” tutupnya.