DK PBB Gelar Pertemuan Darurat Bahas Serangan di RS Gaza
JAKARTA - Dewan Keamanan PBB pada Rabu akan mengadakan pertemuan darurat untuk membahas serangan Israel terhadap Rumah Sakit Al-Ahli Baptist di Gaza.
Menurut pernyataan dari juru bicara PBB, dilansir ANTARA, pertemuan itu dijadwalkan berlangsung pada pukul 10.00 waktu setempat (21.00 WIB), Rabu, 18 Oktober dan akan dilakukan dalam format debat terbuka.
Rancangan resolusi dari Brasil yang menyerukan "jeda kemanusiaan" di Gaza akan diputuskan selama pertemuan tersebut.
Sebelumnya, Rusia dan Uni Emirat Arab bersama-sama menyerukan sidang darurat Dewan Keamanan.
Lebih dari 500 orang tewas dalam serangan udara Israel terhadap Rumah Sakit Al-Ahli Baptist pada Selasa, kata juru bicara Kementerian Kesehatan Ashraf al-Qudra kepada Anadolu.
Baca juga:
Rekaman di media sosial menunjukkan banyak jasad berserakan di halaman rumah sakit tersebut.
Menurut wartawan Anadolu, ribuan warga Palestina berada di rumah sakit itu ketika bangunan rumah sakit tersebut dibombardir.