6 YouTuber Indonesia Berpenghasilan Terbanyak, Ada Deddy Corbuzier sampai Jess No Limit

JAKARTA - Memilih jalan karir sebagai seorang YouTuber, tidak hanya membuat seseorang jadi terkenal. Tapi juga bisa mendatangkan penghasilan yang besar. Maka, tidak heran jika saat ini dari artis, pejabat, hingga masyarakat biasa, berbondong-bondong mencoba peruntungan dengan membuat channel YouTube dan berkiprah sebagai YouTuber.

Dari sekian banyak YouTuber Indonesia, beberapa diantaranya masuk dalam deretan berpenghasilan tertinggi. Sebagian besar dari mereka berasal dari kalangan selebriti. Tercatat, Ria Ricis dan Atta Halilintar bersaing ketat untuk posisi pertama YouTuber Indonesia berpenghasilan terbanyak. Namun, hingga Juni 2023, Ria Ricis masih menempati posisi pertama diikuti Atta Halilintar.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar tujuh YouTuber Indonesia berpenghasilan terbanyak.

Ria Ricis 

YouTube Ria Ricis (Tangkapan Layar YouTube @RicisOfficial1795)

YouTuber Indonesia yang menduduki peringkat pertama dengan jumlah subscriber terbanyak yaitu Ria Ricis. Hingga Juni 2023, tercatat subscriber Ria Ricis mencapai 32,5 juta. Sedangkan total video yang ditonton mencapai 4,88 miliat kali. Dari data tersebut, penghasilan Ria Ricis dari YouTube diperkirakan bisa mencapai sekitar 40.000 hingga 639.900 dollar AS per bulannya atau setara Rp 574 juta hingga Rp 9,18 miliar. 

Sementara dalam setahun, adik dari Aktris Oki Setiana Dewi ini, bisa mengantongi gaji YouTuber sekitar 479.000 hingga 7,7 juta dollar AS setara Rp 6,87 miliar hingga Rp 110 miliar. Ria Ricis banyak menampilkan kesehariannya dalam konten-konten Youtubenya. Salah satu yang membuatnya menjadi terkenal adalah konten mainan squishy.

Atta Halilintar

YouTube Atta Halilintar (Tangkapan Layar YouTube @AttaHalilintar)

Selanjutnya ada Atta Halilintar. Atta Halilintar juga merupakan Youtuber dengan subscriber terbanyak di Indonesia, yakni 30,3 juta subscriber. Total video ditonton di Channel Atta Halilintar mencapai 3,79 miliar kali. Dengan jumlah subscriber tersebut, Atta Halilintar penghasilannya sebagai Youtuber diperkirakan sekitar 18.900 hingga 302.400 dollar AS per bulannya atau setara Rp 271 juta hingga Rp 4,34 miliar. Tak hanya dari YouTube, suami dari artis Aurel Hermansyah ini kini juga mulai memperluas jaringan bisnisnya. Mulai dari clothing, kuliner, hingga memiliki klub sepakbola di liga Indonesia, yakni AHHA PS Pati.

Frost Diamond 

YouTube Frost Diamond (Tangkapan Layar YouTube @FrostDiamond)

Frost Diamond merupakan channel YouTube milik YouTuber asal Bali, Kananda Widyantara, dengan jumlah pengikut mencapai 28,3 juta subscriber. Videonya pada channel ini telah ditonton 5,4 miliar kali. Channel Frost Diamond banyak menampilkan konten-konten reaction, challenge, dan juga game. 

Penghasilannya sebagai YouTuber Indonesia diperkirakan sebesar 27.700 hingga 442.900 dollar AS setara Rp 398 juta hingga Rp 6,36 miliar per bulan. Sementara per tahunnya gaji Youtuber Indonesia ini total 332.100 hingga 5,3 juta dollar AS setara Rp 4,77 miliar hingga Rp 76 miliar.

Jess No Limit

YouTube Jess No Limit (Tangkapan Layar YouTube @JessNoLimit)

Channel Jess No Limit dikelola oleh seorang gamer bernama Tobias Justin. Channel ini banyak mengulas mengenai game-game online di Indonesia. Tak main-main, jumlah subscriber Jess No Limit mencapai 27,9 juta subscriber. Video yang diupload Youtuber terkaya di Indonesia ini mencapai 1.709 buah dan telah ditonton 2,97 miliar kali. 

Melihat angka tersebut, kakak dari YouTuber Jessica Jane ini bisa memiliki penghasilan per bulan sebesar 14.700 hingga 235.200 dollar AS atau Rp 211 juta hingga Rp 3,37 miliar. Itu artinya, selama setahun penghasilannya sebagai Youtuber bisa mencapai 176.400 hingga 2,8 juta dollar AS atau setara Rp 2,53 miliar hingga Rp 40 miliar.

Rans Entertainment  

YouTube Rans Entertainment (Tangkapan Layar YouTube @RansEntertainment)

Channel YouTube milik pasangan artis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini telah diikuti oleh 25,2 juta pengikut dengan video yang sudah ditonton sebanyak 5,12 miliar kali. Dengan total tersebut, pendapatan kedua pasangan tersebut diperkirakan pada kisaran Rp 1,64 miliar sampai Rp 5,76 miliar.

Deddy Corbuzier

YouTube Deddy Corbuzier (Tangkapan Layar YouTube @corbuzier)

Youtuber berpenghasilan fantastis selanjutnya adalah Deddy Corbuzier. Menjadi seorang pesulap, aktor, presenter tidak membuatnya puas. Kini Deddy Corbuzier menggeluti sebuah kanal youtube "Close The Door" yang berisi konten podcast dengan jumlah subscriber sebanyak 20,5 juta dengan penghasilan sebesar Rp3,84 miliar per bulannya.