Ford Rombak Pabrik Oakville untuk Kejar Produksi Kendaraan Listrik
JAKARTA - Dalam upaya bersaing dengan pabrikan kendaraan listrik lain, Tesla khususnya, Ford akan mengubah pabrik perakitan kendaraan SUV di Oakville, Ontario menjadi pusat produksi kendaraan listrik bervolume tinggi di Kanada.
Proyek ini sejalan dengan janji serikat pekerja Unifor Kanada selama perundingan kontrak pada tahun 2020 juga sesuai rencana perusahaan untuk meningkatkan skala produksi kendaraan listrik dan membuatnya lebih mudah diakses oleh jutaan orang, dilansir dari Reuters, Selasa, 11 April.
Ford merencanakan perombakan kompleks Oakville pada kuartal kedua 2024, dengan menambahkan beberapa perakitan baterai baru dan menghentikan sebagian besar pekerja produksi pabrik sampai sistem perakitan kendaraan listrik terbaru beroperasi akhir tahun 2024.
Biaya perombakan ini mencapai 1,34 miliar dolar AS (kisaran Rp19,8 triliun) merupakan bagian dari program investasi senilai 50 miliar dollar AS hingga 2026.
“Kanada dan kompleks Oakville akan memainkan peran penting dalam transformasi Ford+ kami. Ini akan menjadi pabrik modern, super efisien, terintegrasi secara vertikal untuk baterai dan perakitan kendaraan. Saya sangat senang dunia dapat melihat kendaraan listrik generasi baru yang luar biasa dan terhubung sepenuhnya secara digital yang diproduksi di Oakville,” kata Jim Farley, Presiden dan CEO Ford dalam rilisnya.
Baca juga:
Sebagai informasi, pabrik Oakville saat ini memproduksi SUV Ford Edge dan Lincoln Nautilus yang merupakan mobil pembakaran internal.