Harley-Davidson Bawa Pan America 2023 ke Pasar India
JAKARTA - Perusahaan motor legendaris dari AS, Harley-Davidson mulai menyebarluaskan produknya ke pasar India. Mereka menawarkan berbagai pilihan model untuk para penggemar motor India, seperti menawarkan motor berpetualang, Pan America.
Model motor petualang ini merupakan salah satu yang ditunggu-tunggu oleh penggemar di India.
Dilansir dari Rideapart, Jum'at, 7 April, Pan America merupakan motor yang dapat melaju di dua medan, yakni on-road dan off-road. Tidak hanya itu, motor petualang ini memiliki beberapa teknologi serta fitur yang menarik.
Beberapa fitur dan teknologi yang disematkan adalah pengendara dapat memilih mode berkendara, ABS, traction control, dan sistem ketinggian pada pengendara yang dapat diatur.
Pan America juga dilengkapi layar TFT yang dapat membantu pengendara dalam mengetahui navigasi, musik, dan konektivitas telepon, serta statistik berkendara saat berada dalam perjalanan.
Harley-Davidson juga mengedepankan sisi mesin pada Pan America. Mereka memberikan mesin V-twin 1.250 cc berpendingin cairan DOHC yang dapat menghasilkan tenaga 150 dk dan torsi 127 Nm.
Mesin tersebut digabungkan dengan sistem enam percepatan dan mengirimkannya ke penggerak roda belakang dengan kopling untuk perpindahan gigi yang lebih efisien. Ditambah lagi, transmisi memiliki sistem quickshifter untuk menaikkan dan menurunkan gigi tanpa kopling.
Model ini tersedia dalam dua pilihan roda, yakni alloy wheels dan spoked wheels. Untuk pilihan spoked wheels ditawarkan harga lebih mahal, namun dapat melaju ke medan yang lebih sulit.
Untuk pasar India, Pan America 1250 Special seharga 29.927 dolar AS (sekitar Rp445,7 jutaan) untuk varian alloy wheels dan 31.162 dolar AS (sekitar Rp464,1 jutaan) untuk spoked wheels.
Baca juga:
Harga yang dipatok jauh lebih tinggi bila dibandingkan dengan pasar AS yang dimulai dengan harga 17.319 dolar AS (sekitar Rp257,9 jutaan).