Discord Akan Tambahkan Fitur AI Generative untuk Ringkas Percakapan dan Dekorasi Avatar
JAKARTA - Aplikasi obrolan Discord mengumumkan akan memperkenalkan fitur baru berbasis kecerdasan buatan (AI) yang dapat merangkum percakapan panjang atau menambahkan dekorasi pada avatar pengguna. Ini menjadi langkah terbaru di antara perusahaan teknologi untuk membangun alat generatif AI.
Generative AI, yang menarik perhatian industri teknologi, adalah teknologi yang dapat menghasilkan gambar, teks, atau video sebagai respons terhadap suatu permintaan.
Startup seperti OpenAI dan raksasa teknologi seperti Microsoft dan Google telah memperkenalkan atau mengumumkan chatbot AI yang dapat mensintesis informasi web untuk menjawab pencarian yang kompleks atau bahkan menulis novel asli.
"Kami sedang menyaksikan salah satu momen paling menarik dalam teknologi yang muncul," kata Jason Citron, CEO Discord yang berbasis di San Francisco, dalam briefing pers, yang juga dikutip Reuters.
Discord, yang memungkinkan pengguna untuk obrolan melalui teks, video, dan suara, mengatakan akan memperbarui bot bernama Clyde yang sekarang akan ditenagai oleh teknologi OpenAI. Pengguna Discord dapat memanggil Clyde yang ditenagai AI untuk menjawab pertanyaan trivia, membantu menjadwalkan pertemuan, atau merekomendasikan daftar putar.
Baca juga:
- Twitch Bakal Tindak Tegas Streamer yang Tampilkan Konten Porno Deepfake
- Bulan Depan, YouTube Akan Hapus Format Iklan Overlay yang Diprotes Banyak Pengguna
- Penjelajah Curiosity Tangkap Gambar Matahari Terbenam di Mars
- Lince Works, Studio di Balik Gim Aragami Menghentikan Operasinya Karena Masalah Ekonomi
Fitur AI lainnya akan memungkinkan pengguna membuat "remix" avatar teman mereka menggunakan model gambar generatif. Misalnya, fitur tersebut dapat menempatkan mahkota di kepala seseorang di gambar profil mereka untuk merayakan ulang tahun mereka.
Jika pengguna telah absen dari Discord dan melewatkan serangkaian pesan, alat AI akan dapat merangkum percakapan dan memungkinkan pengguna untuk dengan cepat melompat kembali ke bagian dari rangkaian pesan untuk mengikuti diskusinya. Menuerut perusahaan tersebut, alat ini akan mulai diluncurkan minggu depan dalam sejumlah kelompok Discord yang terbatas.
Discord mengatakan juga akan bereksperimen dengan teknologi OpenAI untuk meningkatkan alat moderasi konten yang sudah ada yang membantu secara otomatis memblokir pesan berbahaya atau tidak diinginkan dari obrolan Discord. Alat yang diperbarui dapat menandai pesan kepada moderator dan juga memahami konteks percakapan, kata perusahaan itu.