Ini yang Bikin Elon Musk 'Tendang' Posisi Jeff Bezos

JAKARTA - Pendiri dan CEO Tesla Elon Musk kini menjadi orang terkaya di dunia setelah berhasil menggusur CEO Amazon Jeff Bezos. Bezos sendiri telah menempati posisi orang paling kaya sejak 2017.

Berdasarkan Bloomberg Billionaire Index, yang dikutip Jumat 8 Januari, total kekayaan Musk mencapai 195 miliar dolar AS atau setara dengan Rp2.730 triliun (berdasarkan kurs Rp14.000 per dolar AS).

Posisi yang saat ini ditempati oleh Musk didorong oleh kenaikan harga saham Tesla, produsen mobil listrik, pada perdagangan bursa Amerika Serikat (AS) pada, Kamis 7 Januari.

Tangkap layar 10 orang terkaya di dunia. (Bloomberg Billionaire Index)

Karena kenaikan harga saham tersebut membuat harta kekayaan Musk melampaui Jeff Bezos. Saat ini total kekayaan Jeff Bezos tercatat mencapai 185 miliar dolar AS atau setara Rp2.590 triliun.

Elon Musk baru masuk jajaran orang terkaya kedua di dunia pada November. Ia bahkan, menggeser Bill Gates dari posisi tersebut. Dalam kurun waktu sekitar tiga bulan, Bos Tesla itu sudah berhasil bertengger di posisi paling atas orang paling tajir di dunia.

Peningkatan kekayaan Musk tersebut merupakan yang tercepat di dalam daftar orang terkaya di dunia. Selain itu, peningkatan kekayaan Musk juga cukup dramatis lantaran 18 bulan yang lalu, Tesla menjadi kabar utama akibat permasalahan modal.

Sekadar informasi, saham Tesla mengalami pertumbuhan pesat dalam setahun terakhir, meski industri otomotif dunia tersendat karena pandemi COVID-19.

Dikutip dari The Verge, Musk secara dramatis meningkatkan penjualan kendaraan listriknya berkat sedan Model 3 dan SUV Model Y yang lebih terjangkau.