Kabur dari Kejaran Petugas, Anggota Geng Motor Naik ke Atap Rumah Warga
JAKARTA - Tim Perintis Presisi Polres Metro Jakarta Timur menangkap 8 orang kelompok geng motor berikut tujuh bilah senjata tajam dan satu stik golf. Para pelaku diamankan dari beberapa lokasi berbeda.
Penangkapan 8 pemuda kelompok geng motor bermula dari terpergoknya konvoi motor para pelaku saat melintas di Jalan Revolusi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Kelompok geng motor itu diketahui akan melakukan aksi tawuran di sekitar kawasan Duren Sawit. Dengan reaksi cepat, polisi berhasil menggagalkan aksi tawuran itu.
Polisi juga sempat lakukan pengejaran terhadap kelompok geng motor itu. Walhasil, delapan orang pelaku berhasil diamankan berikut barang bukti.
Kanit Samapta Polres Metro Jakarta Timur Ipda Aman Wibowo mengatakan, beberapa pelaku diamankan ketika hendak melakukan aksi tawuran sekitar pukul 04.15 WIB menjelang subuh.
"Delapan orang diamankan. Diantara mereka (melarikan diri) naik keatas rumah warga. Akibatnya, ada 3 rumah warga yang atapnya jebol," ujar Ipda Aman kepada wartawan, Senin, 14 November.
Baca juga:
Saat dilakukan penangkapan, salah satu pelaku ditangkap ketika tengah bersembunyi di atap rumah warga di kawasan Lapangan Merah, Kebon Singkong, Jakarta Timur.
"Satu diantara mereka bahkan sempat tiduran di atas atap. Saat ditangkap dia sedang tiduran di atas atap," ucapnya.
Guna proses lebih lanjut, para pelaku yang diamankan diserahkan ke Polsek Duren Sawit. Pelaku digiring dengan jalan jongkok dari mobil TPPP Polrestro Jaktim.