Lengkap Sudah! Ini Daftar Tim 16 Besar Liga Champions dan yang 'Degradasi' ke Liga Europa
JAKARTA - Fase grup Liga Champions 2022/2023 resmi berakhir pada Kamis, 3 November, dini hari WIB. Seluruh tiket ke 16 besar sudah punya pemiliknya.
Dua tiket terakhir akhirnya didapat AC Milan (Grup E) dan RB Leipzig (Grup F). Keduanya memetik kemenangan pada laga terakhir yang menentukan.
Selain itu, ada delapan tim yang juga dipastikan terdegradasi ke Liga Europa. Termasuk di dalamnya adalah Barcelona dan Juventus.
Mereka nantinya akan bertarung di babak playoff melawan runner up grup Liga Europa untuk mendapatkan tiket ke babak 16 besar.
Berikut ini adalah daftar tim di babak 16 besar Liga Champions 2022/2023:
Grup A
Napoli (Juara grup)
Liverpool (Runner up grup)
Grup B
FC Porto (Juara grup)
Club Brugge (Runner up grup)
Grup C
Bayern Munchen (Juara grup)
Inter Milan (Runner up grup)
Grup D
Tottenham Hotspur (Juara grup)
Eintracht Frankfurt (Runner up grup)
Grup E
Chelsea (Juara grup)
AC Milan (Runner up grup)
Grup F
Real Madrid (Juara grup)
RB Leipzig (Runner up grup)
Grup G
Manchester City (Juara grup)
Borussia Dortmund (Runner up grup)
Grup H
Benfica (Juara grup)
Paris Saint-Germain (Runner up grup)
Baca juga:
- 18 Hari Menuju Piala Dunia 2022: Mengingat Lagi Bagaimana Beratnya Messi Lupakan Kekalahan Argentina dari Jerman
- Rekap Hasil Pertandingan Liga Champions Dini Hari Tadi: Tiket Terakhir Sudah Punya Pemilik
- Barcelona Jadi Favorit Juara 'Liga Malam Jumat', Xavi Hernandez: Kami adalah Kandidat
- 18 Hari Menuju Piala Dunia 2022: Kekhawatiran Benzema dan Bagaimana Pengaruhnya terhadap Real Madrid
Berikut ini adalah tim yang degradasi ke Liga Europa:
Ajax Amsterdam
Bayer Leverkusen
Barcelona
Sporting Lisbon
FC Salzburg
Shakhtar Donetsk
Sevilla
Juventus