Diduga Lakukan KDRT, Bintang NBA Miles Bridges Sempat Ditahan Pihak Kepolisian LA
JAKARTA - Bintang NBA Miles Bridges diberitakan sempat mendekam ditahanan setelah diamankan pihak kepolisian Los Angeles akibat dugaan kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Namun, laporan terbaru menyebut sang pemain sudah melanjutkan jadwal regulernya pada Kamis, 30 Juni, waktu setempat.
Seperti diberitakan TMZ, Bridges nampak pergi ke gym di LA untuk berolahraga. Dia terlihat melakukan latihan beberapa jumper dan nampak tak terganggu dengan apa yang terjadi sebelumnya.
Perlu diketahui, forward berusia 24 tahun itu ditahan pihak kepolisian setelah menyerahkan diri. Dia diduga melakukan KDRT terhadap pasangannya.
Sumber pihak kepolisian menyampaikan kepada TMZ, seorang wanita mengklaim telah bertengkar dengan Bridges yang kemudian berubah menjadi kekerasan fisik. Sang wanita pun membutuhkan perhatian medis akibat kejadian tersebut.
Bridges kemudian ditangkap pada Rabu, 29 Juni, sore waktu setempat. Namun, kabarnya dia dibebaskan setelah membayar jaminan senilai 130 ribu dolar AS.
Baca juga:
- Qatar Bakal Penjarakan Penonton yang Kibarkan Bendera LGBT di Piala Dunia 2022, Benarkah?
- Marco Verratti Kemalingan saat Sewa Rumah Ronaldo di Ibiza, Uang Tunai 46 Miliar Raib
- Tak Sanggup Kelola Tim Jika Belum Ada Anggaran, Manajer Persipura: Jangan Semua Tugas Diberikan kepada Saya
- Ebanie Bridges Belum Mau Terjun ke OnlyFans Meski Berpeluang Dapat Duit Jutaan Dolar, Alasannya Bikin Salut!
Kasus ini makin mewarnai teka-teki masa depan pemain yang diboyong ke NBA pada 2018 lalu tersebut. Seperti diketahui, Bridges akan telah menghabiskan empat musim pertamanya bersama Charlotte Hornets.
Dia diperkirakan akan menjadi target agen bebas teratas pada bursa pemain saat ini. Namun, Hornets disebut-sebut tetap jadi kandidat utama.
GM Hornets Mitch Kupchak pernah mengatakan, timnya berencana untuk memperpanjang kontrak Bridges. Dia menyebut, pihaknya sangat menyukai sang pemain.
"Kami akan merekrutnya kembali. Dia sudah tampil baik untuk tim ini dan saya percaya dengan etos kerjanya, dia akan menjadi lebih baik lagi," tutur Kupchak.
Namun, Hornets dilaporkan berubah pikiran setelah kasus KDRT ini mencuat. Pihak klub sudah memberikan pernyataan terkait masalah ini.
Berdasarkan laporan TMZ, Hornets mengaku sudah mengetahui situasinya. Mereka dalam proses mengumpulkan informasi tambahan.
"Kami tak akan memiliki komentar lebih lanjut saat ini," demikian pernyataan klub.