Mengenal Romantic Look dan 5 Warna Outfit Pendukung Penampilan Feminin
YOGYAKARTA – Menggambarkan suasana romantis tak hanya dengan perilaku. Fashion juga mengadaptasi suasana tersebut dalam berbagai macam mode dan warna outfit. Jika merujuk penampilan dengan romantic look, yang segera tebersit rambut tergerai tertiup angin sepoi dan memakai terusan off-the shoulder dengan motif floral. Namun sebenarnya, apa yang jadi acuan dari penampilan romantis nan feminin tersebut?
Romantic look telah ada sejak zaman Yunani kuno dan populer di abad ke-19 selama era Victoria. Fashion pada era itu dengan segera merujuk pada siluet ramping, renda Prancis, bordir, lengan baju mengembang, dan pinggang tinggi. Dilansir Lookiero, Rabu, 8 Juni, romantisme dalam fashion hadir kuat melalui visi desainer Inggris, Laura Ashley.
Ketika memperhatikan karya Ashley, rasa lekat pada suasana musim semi dan pakaian berbahan ringan membentuk pandangan tentang romantic look saat ini. Namun, karena fashion adalah tentang memadukan dan mengkreasi secara inovatif maka batasan hampir tak ada kecuali mengenal hal-hal yang membangkitkan perasaan romantik.
Bahan pakaian yang umum dipakai dalam romantic look, yaitu kain yang punya karakter ‘jatuh’. Seperti katun dan linen yang secara lembut memberikan nuansa alami sekaligus nyantai. Uniknya lagi, bentuk potongannya enggak geometris. Siluet tubuh tampak halus atau tak terlihat secara tegas. Hiasan yang dipakai juga mendukung kehalusan looks sehingga bordir dan hiasan subtil penting dalam mode romantis. Buat panduan Anda memilih warna, berikut palet warna yang mendominasi dalam gaya romantis.
1. Warna pastel
Nuansa warna light atau terang dominan dalam gaya romantis klasik. Warna terang juga bisa lebih terlihat hangat dengan sentuhan pastel. Seperti merah muda, oranye, biru, hijau, dan kuning yang lembut. Warna pastel juga lebih mengesankan feminin dan modern.
2. Warna netral
Palet warna netral adalah dasar yang sempurna untuk busana romantis. Jika memilih warna ini, agar tak terlihat lebih hangat, lengkapi dengan aksen renda, lengan ruffle, ataupun kerut.
3. Kombinasi warna putih
Pakaian serba putih juga menampilkan kesan musim panas yang hangat. Warna ini juga tak menyerap panas sehingga lebih nyaman dipakai di bawah matahari terik. Menariknya, warna kulit, rambut, dan aksesoris melengkapi penampilan stand-out jika memakai setelan pakaian putih.
4. Merah jambu
Karena saking banyaknya palet warna, antara merah jambu dan merah muda hampir tak ada bedanya jika dilihat sekilas. Namun, warna merah jambu bisa dirujuk pada warna merah pada buah jambu biji. Semakin lembut warnanya maka semakin romantis gayanya.
5. Motif floral
Motif floral, baik bunga maupun dedaunan menggambarkan berjiwa bebas namun tetap romantis. Apabila memilih motif kecil, Anda akan terlihat lebih anggun. Tetapi perlu memperhatikan tipe tubuh untuk memilih ukuran motif yang sesuai.
Tertarik untuk mencoba penampilan romantic look dengan memakai outfit sesuai referensi di atas? Tetaplah percaya diri dalam memadu-padankan outfit sehingga terlihat menarik paripurna.