SEA Games ke-31 Resmi Berakhir, Vietnam Serahkan Bendera Ajang Olahraga Multievent Dua Tahunan ke Kamboja
JAKARTA - SEA Games ke-31 Vietnam resmi berakhir, Senin, diikuti dengan acara serah terima bendera SEA Games Federation secara simbolis ke Kamboja selaku tuan rumah pesta olahraga antar-negara Asia Tenggara tersebut pada 2023.
Ketua Komite Olimpiade Vietnam Nguyen Van Hung menyerahkan bendera SEA Games Federation kepada Ketua Komite Olimpiade Kamboja Khon Thong dalam upacara penutupan SEA Games ke-31 di Vietnam Asian Indoor Game, Hanoi, Vietnam, Senin.
Penyerahan bendera terlebih dahulu didahului dengan penurunan bendera bendera SEA Games Federation, yang kemudian dilanjutkan dengan perwakilan atlet Vietnam yang membawa bendera bergambar 11 cincin itu kepada Ketua Komite Olimpiade Vietnam Nguyen Van Hung.
Acara dilanjutkan dengan menyanyikan lagu kebangsaan Kamboja "Nokor Reach."
"SEA Games merupakan jembatan pertemanan untuk mengatasi tantangan bersama, di mana tuan rumah dapat mempromosikan negaranya, yang akan digelar di negara indah dan kaya budaya, Kamboja," ujar pembawa acara dikutip Antara.
Vietnam menyampaikan perpisahan tersayang dan terhangat kepada semua peserta dalam upacara penutupan SEA Games Hanoi Vietnam yang berlangsung selama 90 menit.
Jika pada upacara pembukaan menampilkan pertunjukan massal dan efek visual yang spektakuler, penutupan akan menjadi acara yang lebih nyaman dan bersahabat dengan moto “datang bersama untuk bersinar”.
Baca juga:
- Klasemen Akhir SEA Games 2021 Hanoi Jelang Hari Terakhir: Kontingen Indonesia Penuhi Harapan Presiden Jokowi
- Wejangan Sang Pelatih Buat Apriyani Rahayu usai Tampil Memesona di SEA Games 2021 Bersama Siti Fadia: Tahan Emosi, Kesampingkan Ego
- Timnas Indonesia U-23 Raih Perunggu SEA Games Hanoi 2021, Shin Tae-yong: Berbau Keberuntungan
- Puluhan Penari Kenakan Baju Tradisional Vietnam Buka Upacara Penutupan SEA Games 2021
Para atlet telah melalui banyak kompetisi dan menunjukkan bakat dan kemampuan, sehingga upacara penutupan akan menjadi momen bagi semua orang untuk menghormati dan mengapresiasi mereka, serta untuk meningkatkan sportivitas.
Layar LED dengan panjang 580 meter dalam ruangan dipasang untuk acara tersebut dan ada panggung utama di tengah seluas 611 meter persegi. Ada juga dua panggung di samping seluas 315 meter persegi untuk menciptakan efek suara dan cahaya terbaik.
Ada pula pertunjukan musik yang menampilkan lagu-lagu daerah Vietnam “quan ho” , “Moi trau” , “Gia ban”, dan “Nguoi oi nguoi o dung ve.” Penyanyi kontemporer kenamaan seperti Uyen Linh, Van Mai uong, dan Duong Hoang Yen tampil di atas panggung menyemarakan acara penutupan tersebut.