VIDEO: Ratusan Warga Korban Kebakaran Pasar Gembrong Tunaikan Salat Id
JAKARTA - Beginilah suasana salat id idulfitri di Pasar Gembrong, Cipinang Besar Selatan, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (2/5). Ratusan warga korban kebakakaran di Pasar Gembrong menunaikan ibadah salat di Jalan Raya Basuki Rahmat. Salat id idulfitri digelar tak jauh dari posko pengungsian. Mulai dari anak-anak hingga orang tua, nampak antusias menjalani salat id idulfitri. Meski rumah serta harta benda miliknya hangus terbakar pada pekan lalu, namun hal ini tak menyurutkan para korban untuk menunaikan ibadah salat id idulfitri secara khusyuk. Ketua RW mengatakan bahwa salat id kali ini diikuti oleh sekitar 100 kepala keluarga yang masih bertahan di posko pengungsian. Sementara sejumlah warga lainnya telah mengungsi di rumah keluarga maupun kerabatnya. Simak videonya berikut ini.