Tim SAR Temukan Korban Banjir di Kabupaten Kupang dalam Kondisi Meninggal
KUPANG - Tim SAR gabungan berhasil menemukan Abraham Nofu (68) Warga Desa Naitae, Kecamatan Fatuleu Barat, Kabupaten Kupang yang terseret banjir saat menyeberangi Sungai Siumate dalam kondisi meninggal dunia.
"Korban ditemukan dalam operasi pencarian hari kedua saat tim SAR melakukan pencarian di Sungai Siumate Desa Naitae Kecamatan Fatuleu Kabupaten Kupang," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Kelas A Kupang, Emi Frizer di Kupang, Kamis 24 Februari.
Operasi Pencarian dan Pertolongan dilakukan tim SAR Gabungan dengan melakukan penyisiran mulai dari lokasi kejadian kecelakaan (LKK) hingga ke arah Barat dan sekitar muara Sungai Siumate sejauh 4 Km dan ke arah Timur sejauh 4 Km.
Menurut Emi Frizer guna memperkuat tim SAR dalam rangka operasi Pencarian dan Pertolongan yang lebih efektif dan efisien Kantor Basarnas Kupang menambahkan lagi satu tim SAR berjumlah enam orang dengan menggunakan satu unit perahu karet RIB 10 Kantor Pencarian dan Pertolongan Kupang menuju lokasi pencarian.
Baca juga:
Ia mengatakan dalam operasi pencarian korban berhasil ditemukan pada pukul 11.25 Wita dalam keadaan meninggal dunia pada koordinat 9°50'19.82"S - 123°41'28.40"E.
"Setelah ditemukan korban langsung dievakuasi dan diserahkan ke pihak keluarga," kata Emi Frizer.
Emi Frizer mengucapkan terima kasih atas tugas kemanusiaan yang telah dilaksanakan secara bersinergi dengan seluruh potensi SAR, setelah selama dua hari melakukan upaya pencarian terhadap korban.
Dia berharap dalam kondisi cuaca yang ekstrem semua warga masyarakat di daerah itu harus lebih waspada untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.