Dikasih Bantuan Tunai ke Pedagang Jateng: Bersyukur Sekali Punya Pimpinan Kayak Pak Jokowi
JAKARTA - Presiden Joko Widodo mengunjungi Pasar Gemolong, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah dalam kunjungan kerjanya hari ini.
Turun dari mobil, Jokowi langsung disambut warga yang sudah menunggu. Ia menyapa sejumlah pedagag dan menyerahkan bantuan tunai bagi pedagang kaki lima (PKL) dan warung yang sehari-hari berdagang di pasar tersebut.
Seorang ibu yang berdagang di Pasar Gemolong menerima bantuan tunai dengan rasa gembira. Saking terharunya, ia hampir menangis saat mengucap rasa syukurnya.
"Alhamdulillah hari ini bisa ketemu orang nomor satu, itu impian saya. Semoga Pak Jokowi sukses selalu, panjang umur, sehat, banyak rezeki biar bisa membantu rakyat yang kesusahan kayak saya. Saya bersyukur sekali punya pimpinan kayak Pak Jokowi," ucap sang ibu, dikutip pada tayangan Youtube Sekretariat Presiden, Rabu, 5 Januari.
Seorang pedagang lainnya pun mengambil kesempatan untuk berfoto bersama mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut setelah menerima bantuan tunai. Sambil memamerkan foto di ponselnya, bersyukur bisa bertemu langsung dengan Jokowi.
"Seneng sekali, ya Allah, baru kali ini Pak Jokowi datang ke Gemolong. Selama (Jokowi menjabat) presiden, baru kali ini. Saya mau posting (foto bersama Jokowi) di Instagram," tutur dia.
Jokowi kembali berkeliling pasar untuk menyapa para pedagang. Kepada mereka, Jokowi berpesan agar bantuan tunai digunakan sebagai tambahan modal dagangannya, sebelum Jokowi melanjutkan kunjungan kerja ke lokasi lain.
"Sudah terima? Pakai untuk modal dagangan," pesan Jokowi.
"Terima kasih ya, Pak," seru para pedagang.
Baca juga:
- Jokowi Posting 'Eratkan Tali Sepatu' Sebelum ke Semarang, Ganjar Pranowo Bereaksi 'Saya Tunggu Pak'
- Anies Juara Satu Disusul Ganjar Pranowo-Ridwan Kamil, Plt Gubernur Sulsel Andi Sudirman Masuk 10 Besar Gubernur Terpopuler
- Kabar Buruk di Jawa Tengah, Banyak Vaksin Kedaluwarsa 13 Januari Nanti
- Ganjar Pranowo Minta Semua Daerah di Jawa Tengah Adu Balap Soal Jumlah Vaksinasi Anak
Untuk kesekian kalinya, Presiden Joko Widodo kembali melakukan kunjungan kerja ke Jawa Tengah. Didampingi Gubernur Ganjar Pranowo, Jokowi mengunjungi empat daerah yakni Sragen, Blora, Grobogan dan Kota Semarang.
Mendarat di Bandara Adi Soemarmo Solo, Presiden Jokowi beserta rombongan langsung menuju titik pertama yakni Pasar Gemolong, Kabupaten Sragen. Jokowi dan Ganjar menyapa dan membagikan sembako kepada pedagang.
Dari Sragen, Presiden Jokowi, Gubernur Ganjar Pranowo serta rombongan bertolak ke Grobogan untuk mengunjungi Pasar Purwodadi dan SD N 3 Nglinduk. Warga yang menunggu kedatangan Jokowi pun bersorak saat rombongan tiba.
Jokowi dan Ganjar serta rombongan langsung masuk ke halaman sekolah dasar yang terletak di Desa Gabus, Kecamatan Tlogotirto, Grobogan. Ganjar sempat menyapa peserta vaksinasi di titik lain yang mengikuti secara virtual.