JAKARTA - Liverpool meraih kemenangan penting 3-1 atas Burnley di pertandingan Premier League Inggris di Stadion Anfied, Sabtu 10 Februari 2024 malam WIB . Kemenangan yang membuat Manchester City hanya bisa berada di puncak klasemen selama beberapa jam saja.

Man CIty sempat bertengger di puncak setelah menang 2-0 at Everton beberapa jam sebelumnya. Kemenangan itu menjadikan Man City memiliki poin 52.

Namun Man City kemudian lengser kembali. Posisi puncak diambi alih Liverpool yang meraih poin penuh saat menjamu Burnley. Kini The Reds mengantungi poin 54. Hanya saja, The Cityzens masih menyimpan satu pertandingan.

Sementara, Burnley tak kuasa membendung Liverpool di Anfield. Mereka bernasib sama dengan Everton yang dikalahkan Man City. Keduanya sama-sama berada di zona degradasi. Bahkan peluang Burnley keluar dari zona merah kian berat.

Pasalnya, Burnley hanya memiliki poin 13. Sama dengan Sheffield United yang menghuni dasar klasemen. Keduanya diprediksi bakal turun kasta dan berkompetisi di Championship musim depan.

Dalam laga yang berlansung keras dan diwarnai tujuh kartu kuning termasuk manajer Jurgen Klopp, Liverpool menunjukkan permainan terbaik. Mereka juga masih terlalu kuat bagi tim tamu.

Hanya saja, The Reds baru bisa membuka gol saat Diogo Jota membobol gawang lawan di menit 31. Dirinya sukses memaksimalkan assist dari Trent Alexander-Arnold.

Namun Liverpool tak mamu mempertahankan keunggulannya. Menjelang akhir babak pertama Burnley sukses menyamakan skor. Gol mereka dihasilkan Dara O'Shea di menit 45. Tak lama kemudian peluit dibunyikan dan 45 menit pertama berakhir sudah dengan skor 1-1.

Di babak kedua, Liverpool tetap bermain agresif. Serangan mereka pun kembali membuahkan hasil melalui Luis Diaz di menit 52.

Liverpool makin tak terbendung. Striker Darwin Nunez kembali menunjukkan ketajamannya dan membobol gawang Everton di menit 79. Dirinya memanfaatkan umpan matang dari Harvey Elliot yang mengubah skor menjadi 3-1. Skor itu bertahan sampai pertandingan selesai.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)