Bagikan:

JAKARTA - Sosok di balik suksesnya kamera Pixel Google, Marc Levoy dikabarkan telah bergabung dengan Adobe. Kini Marc Levoy mengemban jabatan baru sebagai Vice President and Fellow pada aplikasi Photoshop Camera. 

Mengutip Engadget, Selasa 21 Juli, sebelumnya, Levoy telah mengakhiri karirnya di Google pada awal Maret 2020 dan kini ia mengepalai tim yang mengembangkan teknologi fotografi komputasi dan fitur kamera yang juga digunakan dalam smartphone Google Pixel.

Nantinya, Levoy juga akan bekerja dengan tim Photoshop Camera, tim Adobe Research, dan tim Sensei AI. Tetapi mungkin Photoshop Camera akan menjadi fokus utama Levoy dalam mengembangkan teknologinya.

Namun, pihak Adobe pun tidak menjelaskan secara rinci apa yang akan dikerjakan atau dikembangkan oleh Levoy pada aplikasi Photoshop Camera tersebut. Sementara yang diketahui bahwa aplikasi Photoshop Camera saat ini menggunakan AI dan pembelajaran mesin untuk membantu pengguna menambahkan filter kreatif.

Kemungkinan Adobe dapat membuat aplikasi kamera baru tersebut dengan memanfaatkan algoritma pemrosesan gambar yang canggih, dan memberikan peningkatan kualitas gambar juga kamera di perangkat Android dan iOS.

Kendati demikian, Levoy sebelumnya pada Google pernah memimpin tim yang membuat fitur kamera seperti Night Sight, Potrait Mode dan HDR+. Sayangnya, Google membelokan arah dengan menambahkan lensa sekunder ke ponsel andalannya itu karena teknologi algoritma membuat perusahaan lebih hemat dengan meniadakan perangkat keras tambahan.

Tetapi banyak rumor menyebutkan bahwa para eksekutif di divisi smartphone tidak setuju dengan hal itu, lainnya karena Pixel 4 diklaim juga memiliki daya tahan baterai yang buruk. Hal itu mengakibatkan Levoy harus pamit dari Google setelah hampir enam tahun berkarir di sana.