JAKARTA – Pengujian Android 16 telah dilakukan dan sejumlah fitur baru terus ditambahkan, yang paling baru adalah Live Update. Kabarnya, Google Maps akan menjadi aplikasi pertama yang mengadopsi fitur tersebut.
Live update merupakan fitur yang mirip dengan Live Activities di iOS. Fungsinya adalah menampilkan notifikasi secara real-time, tetapi dengan penempatan yang berbeda. iOS akan menempatkan fiturnya di Dynamic Island, sedangkan Android berada di notch.
Sebelumnya, tidak ada gambaran seperti apa fitur Live Update di Android karena Google tidak mengembangkan fitur seperti Dynamic Island. Setelah Android Authority menemukan integrasi fiturnya di Google Maps, tampilannya baru diketahui dengan jelas.
Di Android 16 beta 2.1, Google Maps Akan menambahkan perkiraan waktu belokan berikutnya dan perkiraan waktu tiba di bagian notch atau bar status perangkat. Tampilan waktu ini terlihat jelas dengan latar belakang berbentuk pil yang berwarna hijau.
BACA JUGA:
Jika pengguna menarik panel notifikasi, mereka akan melihat estimasi waktu yang lebih jelas. Google akan menempatkan fitur Live Update di bagian teratas agar tampilannya tidak tertutup oleh notifikasi lainnya.
Selain itu, Google juga terlihat menambahkan opsi untuk menonaktifkan fitur tersebut. Untuk menonaktifkan Live Update di Google Maps, pengguna hanya perlu membuka pengaturan aplikasi tersebut, lalu mencari opsi matikan Show Live Info.
Android 16 versi beta akan terus diperbarui sehingga fitur Live Update bisa ditemukan di aplikasi lainnya. Google masih memiliki banyak waktu untuk mengembangkan fitur tersebut dan mengintegrasikan fiturnya ke aplikasi bawaan atau bahkan aplikasi pihak ketiga.