JAKARTA – Bluesky bukan satu-satunya platform mikroblog yang mengalami lonjakan pendaftaran dalam satu bulan terakhir. Threads, platform di bawah naungan Meta, juga menerima jutaan pengguna baru.
Juru Bicara Meta Alec Booker mengatakan kepada The Verge bahwa Threads mendapatkan satu juga pengguna baru setiap harinya. Hal ini bahkan terjadi selama hampir tiga bulan, tetapi lonjakan pendaftar terjadi dalam dua minggu terakhir.
Sejauh ini, Threads telah mengumpulkan lebih dari 35 juta pengguna baru. Platform ini berhasil mengumpulkan lebih dari 20 juta pendaftar hingga 14 November, sedangkan 15 juta pendaftar lainnya baru bergabung dalam waktu dua minggu ini.
Jika dibandingkan dengan Bluesky, jumlah lonjakan pengggunanya memang hampir mirip. Di awal November, Bluesky hanya memiliki 15 juta pengguna. Namun, ratusan ribu hingga jutaan orang terus bergabung setiap harinya sehingga kini Threads memiliki 22 juta pengguna.
BACA JUGA:
Menurut Kepala Instagram Adam Mosseri, peningkatan jumlah pengguna ini terjadi karena beberapa perubahan yang Threads lakukan. Platform mikroblog ini secara aktif meluncurkan perubahan pada feed pengguna.
Threads telah memperbarui feed For You dengan menonjolkan postingan dari akun-akun yang diikuti. Selain itu, Threads juga meluncurkan feed kustomisasi berdasarkan topik yang penggunanya sukai.