JAKARTA - Menjelang akhir tahun akan terselenggara pameran ternama MUF Gaikindo Jakarta Auto Week 2024, yang berlangsung mulai tanggal 22 November hingga 2 Desember mendatang.
Pada pameran kali ada 27 total brand mobil yang turut ambil bagian, dan ada beberapa nama baru yang baru muncul seperti Zeekr, Altera hingga kembalinya Ford pada pameran akbar yang berlangsung di ICE BSD Tangerang ini.
"Kami mencatat ada dua merek yang baru yaitu Zeekr dan Altera ikut serta dalam pameran ini, dan juga menggembirakan brand lama yang kembali datang yaitu Ford juga ikut serta," kata Ketua Pelaksana MUF GJAW Rizwan Alamsjah, dalam sambutan konferensi pers, di Senayan, Jakarta, Kamis, 7 November.
Detail brand passenger cars yang ikut dalam pameran GJAW meliputi Altera, BAIC, BMW, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, Ford, Aion, Honda, Kia, Lexus, Maxus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, Mini, Mitsubishi, Neta, Nissan, Subaru, Suzuki, Toyota, VinFast, Volkswagen, Wuling dan Zeekr.
BACA JUGA:
Sementara itu, untuk roda dua ada Harley Davidson, Alva, Vmove, Royal Alloy, Piaggio Group, Royal Enfield, Scomadi, ZPT hingga Yamaha.
"Pameran tahun ini diikuti lebih banyak brand, total ada kenaikan 42 persen dari tahun sebelumnya," tambahnya.
MUF GJAW 2024 hadir dengan tema Home of 1.000 Cars and Excitements. Ia mengatakan, tahun ini juga akan banyak interaktif dan berbagai macam atraksi yang disuguhkan kepada pecinta otomotif.
"Kita akan melakukan interaktif untuk memperluas jangkauan agenda otomotif Indonesia dengan berbagai macam atraksi," paparnya.
Jadi, bagi yang ingin mencari mobil baru baik ICE maupun EV dan hybrid bisa langsung mengunjungi MUF GJAW yang akan berlangsung pada tanggal yang disebutkan di atas.