Begini Cara Gelandang Andalan Persib, Febri Haryadi jaga Kebugaran di Bulan Ramadan
Febri Haryadi (Foto: Persib.co.id/Barly Isham)

Bagikan:

JAKARTA - Persib berhadapan dengan Persija di leg pertama final Piala Menpora, Kamis, 22 April malam. Dalam laga ini, Maung Bandung harus mengakui keunggulan Persija dengan skor 2-0.

Persib tertinggal oleh gol cepat Persija yang dicetak Braif Fatari pada menit ke-1 dan Taufik Hidayat berselang enam menit.

Tertinggal dua gol membuat Maung Bandung mencoba keluar dari tekanan. Salah satu peluanng dihasilkan gelandang Febri Hariyadi jelang babak pertama usai, namun masih melambung di atas mistar Persija yang dikawal Andritany Adhiyasa.

Skor 2-0 untuk keunggulan Persija bertahan hingga laga usai.

Febri merupakan salah satu pemain Persib yang tampil cukup baik malam ini. Diketahui, selain berlatih secara intens, di bulan suci Ramadan ini Febri sangat memperhatikan asupan makanan dan pola hidupnya.

Hal tersebut amat penting dilakukan mengingat padatnya jadwal Piala Menpora akhir-akhir ini. 

Dikatakan Febri, seturut laman resmi Persib, tubuh harus senantiasa fit agar maksimal saat berlatih dan bermain untuk Pangeran Biru.

Untuk menjaga tubuh tetap sehat, pemain bernomor punggung 13 ini menjaga pola makan selama bulan Ramadan. Ketika sahur dan berbuka puasa, dia pun memperbanyak konsumsi buah-buahan.

“Lebih banyak konsumsi buah-buahan dan sayuran. Lebih banyak mungkin dibandingkan hari biasanya. Minum juga lebih banyak saat sahur dan berbuka. Kalau selesai main minum air kelapa juga,” kata Febri.

Selain itu, dia pun sangat memperhatikan jam istirahat. Waktu paling larut untuk tidur ialah pukul 22.00 WIB malam. Sebab ia harus bangun untuk menyantap sahur dan menunaikan ibadah salat Subuh. 

“Sebisa mungkin tidak tidur terlalu larut, karena harus sahur juga. Sebisa mungkin selalin asupan makanan, istirahat juga harus bagus,” ucapnya. 

Sayangnya, Febri belum mampu membantu timnya mengalahkan Persija. kendati demikian, Persib masih memiliki peluang saat leg kedua dimainkan pada Minggu, 24 April mendatang.