Bagikan:

JAKARTA – Herry Iman Pierngadi mengutarakan dua alasan utama yang membuatnya mau menerima tawaran dari Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM) untuk melatih ganda putra.

Induk bulu tangkis Malaysia resmi mengumumkan Herry IP sebagai pelatih ganda putra pada Januari 2025. Pelatih berjuluk Naga Api itu pun sudah mulai menjalankan tugas barunya per 1 Februari 2025.

Herry mengatakan bahwa ada dua pertimbangan yang membuat dia mau menerima pekerjaan itu sekalipun Malaysia selama ini dianggap sebagai saingan Indonesia di bulu tangkis.

"Meskipun bersaing, Malaysia dan Indonesia memiliki banyak kesamaan—budaya, bahasa, makanan, dan bahkan metode pelatihan. Itulah sebabnya saya menerima tawaran ini," kata Herry dikutip New Straits Times.

Dalih berikutnya yang membuat pelatih 62 tahun ini tertarik ke Negeri Jiran adalah kedalaman komposisi di sektor yang akan dia latih. Saat ini Malaysia tercatat punya dua ganda putra di top 10.

Dua pasangan dimaksud adalah Goh Sze Fei/Nur Izzuddin (2) dan Aaron Chia/Soh Wooi Yik (5). Selain itu, mereka juga punya pasangan potensial lainnya seperti juara dunia junior Aaron Tai/Kang Khai Xing, Man Wei Chong/Kai Wun Tee, dan Junaidi Arif/Yap Roy King.

"Malaysia juga memiliki beberapa pasangan yang menjanjikan. Saya merasa lebih bersemangat daripada tertekan untuk memulai pekerjaan saya di sini," ujar pelatih kelahiran Pangkal Pinang tersebut.

Herry IP sebelum memulai tugasnya sudah terlebih dahulu mengobrol dengan beberapa pasangan Malaysia saat mereka tampil di Indonesia Masters 2025 pekan lalu.

"Saya sempat mengobrol banyak dengan para pemain dan mengenal mereka lebih baik. Senang melihat Man Wei Chong/Kai Wun Tee memenangi Indonesia Masters.

"Ini menunjukkan bahwa ganda Malaysia punya kedalaman dan kualitas, yang membuat saya makin termotivasi untuk memulai pekerjaan saya di sini," ujar dia.

Herry IP adalah salah satu pelatih sukses Indonesia. Dia tercatat melatih beberapa juara dunia dan Olimpiade.

Dua medali emas Olimpiade dia dapat bersama Chandra Wijaya/Tony Gunawan dan Markis Kido/Hendra Setiawan.

Tugas resmi pertama Herry IP bersama ganda putra Malaysia akan dimulai di Kejuaraan Beregu Campuran Asia di Qingdao, China, pada 11-16 Februari 2025.