Bagikan:

JAKARTA - Timnas Indonesia akan tampil di Piala AFF 2024. Setelah melewati proses pengundian grup di Vietnam pada Selasa, 21 Mei 2024, Skuad Garuda berada di Grup B.

Timnas Indonesia bakal bersaing dengan Vietnam, Filipina, Myanmar, dan Laos di Grup B.

Myanmar akan jadi lawan pertama tim asuhan Shin Tae-yong tersebut. Laga itu akan digelar di Yangon selaku kandang Myanmar pada 24 November 2024.

Selanjutnya, Timnas Indonesia akan berstatus tuan rumah dengan kemungkinan besar tampil di Jakarta. Pada momen itu, Laos akan jadi lawan yang dihadapi pada 27 November 2024.

Hanya berselang tiga hari, Skuad Garuda kembali melakoni laga tandang dengan menghadapi Vietnam di Hanoi pada 30 November 2024.

Laga terakhir fase grup akan dilalui Timnas Indonesia dengan status tuan rumah untuk menghadapi Filipina pada 7 Desember 2024.

Selanjutnya, jika Indonesia mampu mengamankan status sebagai juara Grup B, maka Skuad Garuda akan melawan runner-up Grup A dalam dua leg di semifinal pada 10 dan 13 Desember 2024.

Dalam skema ini, Timnas Indonesia akan tandang lebih dahulu baru menjadi tuan rumah.

Bila Indonesia menjadi runner-up Grup B, maka akan menjalani laga semifinal dua leg pada 11 dan 14 Desember 2024.

Sebagai runner-up, Skuad Garuda akan menjadi tuan rumah lebih dahulu disusul laga tandang.

Sementara itu, partai final Piala AFF 2024 akan berlangsung juga dalam dua leg pada 17 dan 21 Desember 2024.

Status tuan rumah dan tandang tergantung dari hasil babak grup, apakah juara grup atau runner-up.

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

24 November 2024: Myanmar vs Indonesia

27 November 2024: Indonesia vs Laos

30 November 2024: Vietnam vs Indonesia

7 Desember 2024: Indonesia vs Filipina

Semifinal (jika juara Grup B)

10 Desember 2024: runner-up Grup A vs Indonesia

13 Desember 2024: Indonesia vs runner-up Grup A

Semifinal (jika runner-up Grup B)

11 Desember 2024: Indonesia vs juara Grup A

14 Desember 2024: juara Grup A vs Indonesia

Final

17 Desember 2024: leg pertama

21 Desember 2024: leg kedua