Meski Tanpa Giannis Antetokounmpo dan Khris Middleton, Milwaukee Bucks Berhasil Bantai Utah Jazz 123-97
Tangkapan layar Milwaukee Bucks vs Utah Jazz. (Foto: Dok. NBA)

Bagikan:

JAKARTA - Milwaukee Bucks kembali meraih kemenangan seusai membekuk Utah Jazz pada laga NBA di Fiserv Forum, Minggu 18 Desember, dengan skor 123-97. Kemenangan ini menjadi kebangkitan Bucks setelah di pertandingan sebelumnya harus kalah dengan selisih 41 poin dari Memphis Grizzlies dengan skor 101-142.

Diberitakan Antara dari NBA, bertanding tanpa sang bintang Giannis Antetokounmpo dan Khris Middleton yang mengalami cedera, Bucks cukup konsisten dalam mendulang poin. Keunggulan terus terjadi pada tim tuan mulai kuarter pertama.

Pada kuarter pertama, Bobby Portis dan kawan-kawan mampu tampil solid meski lawan yang bermain disiplin mencoba untuk menekan. Di kuarter ini Bucks unggul 27-22. Tim tuan rumah terus memimpin dan mengakhiri paruh pertama dengan 56-47.

Memasuki kuarter tiga laga ketat benar-benar terjadi. Jazz yang dimotori Lauri Markkanen mampu memberi perlawanan sengit sehingga perolehan poin pun ketat yakni 36-36. Hanya saja di akhir kuarter tiga keunggulan tetap milik Bucks dengan 92-83.

Permainan apik Jazz ternyata tidak bisa berlanjut di kuarter empat. Kondisi tersebut oleh tim tuan rumah untuk menekan dan terus meninggalkan dalam perolehan poin. Bucks terus menekan dan bisa mengakhiri laga dengan kemenangan 123-97.

Bobby Portis mencetak 22 poin dengan 14 rebound, Jrue Holiday menyumbang 21 poin dan delapan assist, dan Brook Lopez menyumbang 18 poin dan delapan rebound untuk Bucks.

Lauri Markkanen dan Malik Beasley sama-sama mencetak 18 poin untuk Jazz. Nickeil Alexander-Walker menambahkan 14 poin serta Jordan Clarkson menyumbangkan 13 poin.

Pada laga selanjutnya, Milwaukee Bucks akan tandang ke markas New Orleans Pelicans, Selasa 20 Desember WIB, sedangkan Utah Jazz akan tandang ke markas Cleveland Cavaliers, Selasa 20 Desember WIB.