MANCHESTER - Ole Gunnar Solskjaer kembali membandingkan Marcus Rashford dengan Cristiano Ronaldo. Ini diungkapkan sang pelatih setelah Manchester United menang atas Newcastle United, Kamis, 26 Desember malam.
Rashford mencetak gol ke-11 Liga Premier musim ini dalam kemenangan 4-1 Boxing Day di Old Trafford. Ini menjadi pencapaian terbaiknya dalam satu musim kompetisi.
Jebolan akademi sepak bola Menchester United itu lompat melewati Fabian Schar untuk menyambut umpan silang lezat Aaron Wan-Bissaka sekaligus menjadikan skor 3-1 pada menit ke-41.
Solskjaer, sebelumnya membandingkan pemain berusia 22 tahun itu dengan mantan bintang United, Ronaldo. Dan setelah Rashford mencetak gol sundulan luar biasa, sang manajer melakukannya lagi.
"Dia adalah contoh pemain yang kuat secara fisik. Dia merawat dirinya sendiri, bekerja keras di gym," kata Solskjaer dalam konferensi pers seperti dilansir dari Soccerway.
"Saya ingat seorang anak lelaki yang biasa bermain bersama saya dengan kualitas sundulan seperti itu ketika dia mencetak gol. Dan kami sering membandingkan mereka.
"Jadi, itu senar lain pada busur (anak panah) Marcus yang juga digunakan Cristiano ketika mencapai usia sekarang."
Dalam pertandingan ini, tiga gol Setan Merah lainnya dicetak Anthony Martial (dua gol, 24' dan 51') dan Mason Greenwood (36'). Sementara Newcastle, hanya mampu mencetak satu bola melalui gol pembuka Matty Longstaff (17').
Martial.
Marcus.
Mason.
🎩✨ Magic. pic.twitter.com/EZ3llm08Hp
— Manchester United (@ManUtd) December 26, 2019