Bagikan:

JAKARTA - Dalam rangka menyambut HUT ke-79 RI, Atta Halilintar meluncurkan karya musik baru dengan judul “Torang Indonesia”.

Lagu ini berbicara tentang persatuan Indonesia. Atta terinspirasi untuk membawa pesan tersebut setelah kunjungannya ke Morotai, Maluku Utara beberapa waktu lalu

Di pulau indah itu, Atta melihat bagaimana perbedaan masyarakat di sana dapat hidup berdampingan dengan penuh rasa toleransi.

"Aku di sana respect, rumah ibadah (seperti) gereja dan masjid berdampingan, hidup dalam tanah yang sama. Mereka respect satu sama lain," kata Atta Halilintar di Kemang, Jakarta Selatan, Senin, 12 Agustus.

"Kalau dicontohkan ke semua orang Indonesia, mau kulit berbeda dan kepercayaan berbeda, kami tetap Indonesia," lanjutnya.

Di lagu “Torang Indonesia”, Atta mengajak istrinya, Aurel Hermansyah, untuk menjadi kolaborator.

Aurel mengaku sempat kesulitan ketika diminta menyanyikan lagu dengan lirik menggunakan bahasa Maluku. Namun setelah mempelajarinya, anak Anang Hermansyah itu mampu menjalani rekaman dengan baik.

Karya terbaru Ataa ini mendapat dukungan dari mantan Bupati Morotai, Benny Laos. Dia melihat “Torang Indonesia” sebagai bagian untuk mendukung pariwisata Morotai.

"Bagaimana kita mengembangkannya, harus ada cerita dan trigger yang bisa membangkitkan ini, sehingga lahir kolaborasi Torang Indonesia dengan tujuan membangkitkan industri pariwisata dan industri kreatif di Morotai dan Maluku Utara. Project ini diyakini bisa mengenalkan industri kreatif dan pariwisata Maluku Utara," tandas Benny.