Bagikan:

JAKARTA - Setelah berlangsung di Kawasan Candi Prambanan Yogyakarta kemeriahan Maxi Yamaha Day 2024 kini bergeser ke ujung Barat Pulau Jawa, yang berlangsung akhir pekan lalu (11-12 Agustus) berlokasi di Pantai Cemara, Pandeglang, Banten. 

Event tersebut menjadi magnet tersendiri, sebab pasalnya ini merupakan event Maxi Yamaha Day perdana yang pernah digelar di area Banten, sejak event tersebut hadir di Indonesia pada tahun 2018 silam. Terbukti sebanyak 400 peserta yang terdiri dari pengguna skutik XMAX, NMAX, Aerox, dan juga LEXi dari berbagai penjuru Jabodetabek datang untuk ambil bagian meramaikan jalannya acara. 

"Yamaha sangat mengapresiasi dan berterima kasih atas antusiasme para peserta yang begitu tinggi dalam mengikuti kegiatan Maxi Yamaha Day 2024 perdana yang digelar di Banten. Ratusan biker dari berbagai daerah di Jabodetabek telah membuktikan besarnya rasa bangga mereka, sebagai bagian dari pengguna skutik Maxi Yamaha yang aktif dalam bersosialisasi dan menikmati aktivitas berkendara," kata Koordinator Chief Yamaha area Jabodetabek Andreas Tjahyadi, dalam keterangan resminya, Kamis, 15 Agustus. 

Berbagai kegiatan menarik pun dihadirkan untuk menghibur para peserta di lokasi acara. Mulai dari kompetisi antar komunitas, pesta BBQ, malam api unggun, kegiatan CSR penanaman pohon kelapa, servis gratis, potongan harga untuk pembelian apparel serta sparepart, hingga hiburan serta musik yang dibawakan oleh para artis seperti Dianna Dee, Angela Lorenza dan lain sebagainya.

“Selama dua hari, area Pantai Cemara telah menjadi tempat yang menghangatkan hati dan membahagiakan pikiran para peserta, melalui pengalaman seru yang didapat dari kegiatan camping, riding dan juga beragam hiburan yang tersaji di sana,” tambahnya. 

Event Maxi Yamaha Day Jabodetabek sendiri dimulai dengan pelepasan rombongan touring dari 2 titik lokasi keberangkatan, yaitu Dealer Yamaha Putera Rangkas Bitung dan Dealer Yamaha Pusaka Pandeglang. Setelah itu rombongan langsung menuju lokasi camping di Pantai Cemara setelah sebelumnya melakukan touring terlebih dahulu sejauh kurang lebih 100 kilometer menyusuri garis Pantai Banten. 

Beragamnya jalur yang dilewati, mulai dari jalan perkotaan, perkampungan, Perkebunan, hingga pesisir pantai menuju lokasi acara, tentunya semakin menambah seru aktivitas berkendara yang dilakoni. 

Rangkaian event Maxi Yamaha Day 2024 selanjutnya akan bergeser ke kota Malang dan Balikpapan pada 31 Agustus – 1 September mendatang. Bagi para biker Maxi Yamaha yang ada disekitar area tersebut, ayo segera siapkan diri dan kendaraanmu untuk bergabung merasakan sensasi keseruan Maxi Yamaha Day di tahun ini.