Bagikan:

JAKARTA - Pabrikan roda dua asal Prancis, Pink Mobility memperluas jajaran produk di 2023 dengan merilis skutik terbaru, Pop Plus.

Pop Plus memiliki gaya retro khas motor Eropa yang sedikit mengikuti Vespa degan disematkan beberapa fitur modern, di antaranya pencahayaan full-LED, serta kluster instrumen digital untuk membantu pengendara.

Dilansir dari Rideapart, Selasa, 11 April, tersedia juga lubang besar di bawah setang untuk menyimpan barang pribadi. Tak hanya itu, terdapat soket USB yang membantu mengisi daya gawai. Pop Plus juga dilengkapi bagasi luas untuk menyimpan barang lainnya, walaupun tidak bisa memuat helm.

Skutik ini juga memiliki performa yang tidak kalah menariknya. Pop Plus ditenagai oleh motor listrik yang dapat mengeluarkan daya sekitar 4 dk. Namun, secara keseluruhan, skutik ini dapat menghasilkan 8 dk. Dan dibekali baterai Lithium-NMC 72V 29Ah. Pabrikan mengklaim, baterai tersebut dapat terisi penuh dalam jangka waktu empat jam. Ini membuatnya setara dengan skutik bertenaga bensin 125 cc.

Pink Pop Plus memiliki kecepatan tertinggi hingga 85 km/jam dalam mode Sport. Mirip seperti skutik Ola Electric asal India, Pop Plus juga memiliki mode mundur yang dapat memudahkan pengendara memarkirkan motornya bahkan untuk ruang yang sempit.

Pop Plus dapat menempuh jarak sejauh 80 km dalam mode Sport, untuk mode Comfort dapat berjalan sejauh 100 km, dan dalam mode Eco dapat melaju hingga 120 km dalam sekali pengisian daya.

Pink Mobility menawarkan Pop Plus dengan harga terjangkau untuk pasar Eropa sebesar 4.790 euro atau sekitar Rp77,7 jutaan.