Bagikan:

JAKARTA - Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist mengumumkan mereka resmi menggugat keluarga Kim Sae Ron dan kanal YouTube Garosero. Tuntutan mereka diajukan setelah foto sang aktor tanpa celana dirilis oleh kanal YouTube tersebut.

“Gold Medalist sebagai agensi yang mengelola aktor Kim Soo Hyun mengajukan keluhan kepada Kim Se Eui, operator kanal YouTube Garosero yang mengunggah foto aktor Kim Soo Hyun tanpa celana dalam siaran langsung,” kata agensi pada hari yang sama.

Foto itu dirilis Garosero setelah agensi membuat klaim bahwa Kim Soo Hyun tidak pernah mengunjungi apartemen Kim Sae Ron. Pernyataan agensi itu sekaligus membenarkan bahwa sosok pria dalam foto itu adalah Kim Soo Hyun.

Agensi menganggap penyebaran foto itu adalah bentuk pelecehan seksual kepada Kim Soo Hyun. Mereka menuntut kerugian karena foto tersebut.

“Gold Medalist berbelasungkawa atas meninggalnya aktris Kim Sae Ron yang pernah menjadi bagian dari agensi kami. Bagaimanapun foto aktor Kim Soo Hyun diambil ketika dia dan Kim Sae Ron dewasa dalam hubungan. Foto itu tidak seharusnya diedarkan,” kata agensi.

“Tindakan menyebarkan foto bagian tubuh seseorang bisa memprovokasi keinginan seksual tanpa seizin subyeknya adalah tindakan kriminal. Kami berharap tindakan seperti itu tidak diulangi,” katanya.

Mereka juga menggugat keluarga mendiang karena memberikan informasi palsu bekerja sama dengan Garosero. Pihak agensi tidak berbicara mengenai klaim yang disampaikan oleh kedua pihak.

“Keluarga mendiang Kim Sae Ron dan Garosero menyebarkan informasi palsu, sehingga kami tidak punya pilihan selain mengambil tindakan hukum untuk menjaga kehormatan agensi dan aktor kami,” tutup agensi tersebut.

Pihak keluarga Kim Sae Ron mengaku memiliki bukti sang aktris dan Kim Soo Hyun berpacaran ketika Sae Ron masih di bawah umur. Selain foto tanpa celana di rumah Kim Sae Ron, mereka juga merilis potongan video saat Kim Soo Hyun dan Kim Sae Ron berkencan di rumah sambil menonton televisi.

Beberapa foto dan video itu menjadi bukti setelah agensi Gold Medalist menyatakan Kim Soo Hyun tidak pernah mendatangi rumah Kim Sae Ron.