Bagikan:

JAKARTA - Ketika nama komedian Marshel Widiyanto dipasangkan menjadi calon Wakil Bupati Tagerang Selatan dengan Ahmad Riza Patria (Ariza) dari Partai Gerindra, pro dan kontra muncul. Mendekati batas waktu pendaftaran tiba-tiba Ariza menyatakan mundur, dan mengalihkan dukungan kepada pasangan Benyamin-Pilar. Marshel pun tak punya pilihan, urung maju sebagai cawalkot, dia pun memberikan dukungan kepada Benyamin-Pilar.

Marshel Widianto merupakan seorang komedian yang terlahir dari dunia stand up comedy Indonesia. Beberapa kali menjadi pembawa acara yang dikenal di Indonesia.

Marshel Widianto lahir pada 6 Maret 1987 dari pasangan Edo Wahono dan Ruly.  Marshel Widianto merupakan anak sulung dari empat bersaudara dalam keluarga sederhana.

Marshel Widianto memperoleh pengakuan di industri hiburan berkat kemampuannya dalam menghibur penonton dengan gaya komedi yang cerdas dan kadang-kadang satir.  Karena hal tersebut Ia pernah menerima beberapa penghargaan di dunia hiburan Indonesia.

Penghargaan "Komika Vaganza" pada tahun 2017 dan penghargaan "Pendatang Baru Terpopuler" di ajang "Comedy Awards Indonesia" tahun 2018 menjadi dua ajang yang disabet olehnya.

Marshel pernah memiliki peran dalam film berjudul Laundry Show pada tahun 2019.  Marshel sendiri beragama Kristen dan menyelesaikan pendidikannya di SMK 48 Jakarta.

Marshel pernah menjadi asisten Adjis Doaibu. Ajis Doaibu merupakan salah satu komika yang menjabat sebagai presiden komedian stand up Indonesia.

Sebelumnya marshel bergabung dengan komunitas Stand Up Indo Jakarta Utara dan berkarir sebagai komika.

Kontroversi Marshel

Kasus Marshel Widianto

Saat namanya melambung, Marshel sempat tersandung kasus atas dugaan pembelian konten porno buatan Gusti Ayu Dewanti alias Dea dalam situs web OnlyFans. Oleh karena itu ia diperiksa pihak kepolisian pada bulan April 2022.

Biodata Marshel Widianto

Nama Lengkap     : Marshel Widianto

Nama Panggung  : Marshel Widianto

Nama Panggilan  : Marshel

Tempat, tanggal lahir: Tanjung Priok, 30 Mei 1996

Zodiak: Taurus

Agama: Kristen

Kewarganegaraan: Indonesia

Pekerjaan: Pelawak

Tahun aktif: 2017 – sekarang

Orang tua: Edo Wahono (ayah) dan Ruly (ibu)

Saudara: Melisa, Juan, Julian

Istri: Cesen (Diumumkan pada 18 Maret 2023)

Instagram: @marshel_widianto

TikTok: @marshelwidianto

YouTube: Marshel Widianto

Filmografi Marshel Widianto

Film

2019: Laundry Show

Seri Web

2019: Pergi Pagi Pulang Untung Reborn, Cek Toko Sebelah The Series 2

2020: Julid Oh Julid

Acara Televisi

Trans7        : Keluarga Receh, Sobat Misqueen, Sobat Mistis, Sahur Segerr, TRIG3RR, Sahur Lebih Segerr

TransTV      : Klinik Tendean

Indosiar       : Stand Up Comedy Academy Musim 3

Net.             : Tonight Show, RT 5

RCTI           : Dahsyatnya 2022

SCTV          : The Sultan, The Sultan Entertainment, The Sultan Empire

Kompas TV : SUPER, COD (Comedy of De’Day)

Antv             : Koplo Superstar

SEA Today   : Ngoceh

Video Musik

Mencinta Hati yang Tak Cinta

Saat ini Marshel Widiyanto masih terlihat di beberapa media dan tenar dengan diwartakan sebagai calon wakil wali kota dari Ariza. Hanya saja setelah pengunduruan Ariza sebagai calon pemimpin dia juga akhirnya mengundarkan diri.