Newcastle United vs Arsenal: Kembali ke Jalur Demi Kejar Liverpool dan Man City
JAKARTA - Arsenal seharusnya kembali ke jalur menang saat melakoni laga tandang Premier League Inggris melawan Newcastle United di Stadion St James' Park, Sabtu, 2 November 2024 malam WIB. Saatnya Arsenal kembali memburu Liverpool dan pimpinan klasemen Manchester City.
Arsenal kembali percaya diri saat melakoni kompetisi Premier League. Setelah gagal untuk kali kedua menaklukkan pesaing utama, Man City dan Liverpool, mereka tampil dengan keyakinan penuh dan intensitas tinggi saat menghajar klub Championship Preston North End 3-0 di Carabao Cup.
Di laga itu, gol-gol Arsenal dihasilkan Gabriel Jesus yang sudah sembilan bulan tak pernah membobol gawang lawan. Selanjutnya, sundulan Kai Havertz dan pemain berusia 17 Ethan Nwaneri membawa klub London Utara itu menyingkirkan Preston.
Mereka pun lolos ke perempat final Carabao Cup atau Piala Liga Inggris sekaligus membuka harapan bagi manajer Mikel Arteta meraih trofi pertama. Ya, Arteta sudah lima tahun di Arsenal tetapi belum sekalipun memberi trofi.
Sebaliknya, Erik ten Hag yang hanya dua setengah tahun di Manchester United sudah memberi dua trofi. Meski akhirnya diberhentikan, namun Ten Hag tetap memiliki prestasi cukup bagus bersama MU.
Meski demikian keberhasilan di Piala Liga Inggris lebih pada bagaimana mengembalikan Arsenal ke jalur menang di kompetisi domestik. Apalagi di laga sebelumnya, The Gunners kalah 2-0 lawan Bournemouth dan kemudian nyaris menang sebelum ditahan Liverpool 2-2.
Hasil mengecewakan itu menjadikan Arsenal yang menduduki peringkat tiga mulai ditinggalkan Man City dan Liverpool. Dengan perolehan 18 poin, Arsenal sudah tertinggal lima poin dengan Man City yang bertengger di puncak. Sedangkan Liverpool yang menduduki peringkat dua memiliki poin 22.
Manajer Mikel Arteta berharap Arsenal sudah kembali ke jalur menang saat menghadapi Newcastle. Hanya, Arsenal belum diperkuat kapten Martin Odegaard yang masih bergulat dengan cedera engkel yang dialaminya. Selain itu, Kieran Tierney masih menjalani pemulihan.
Tak hanya itu, bek Riccardo Calafiori dan gelandang Takehiro Tomiyasu juga bakal absen di laga itu. Tanpa Calafiori, maka Ben White dan Jurrien Timber menjadi andalan sebagai full back. Sedangkan Jakub Kiwior berpartner dengan William Saliba di jantung pertahanan.
Sedangkan gelandang bertahan Declan Rice menjadi penyeimbang bersama Thomas Partey. Mereka menopang Bukayo Saka, Leandro Trossard dan Gabriel Martinelli. Striker Kai Havertz menjadi centre forward yang diharapkan bisa menembus pertahanan Newcastle.
Newcastle sendiri tidak kalah percaya diri setelah menunjukkan penampilan terbaik saat menyingkirkan Chelsea di Carabao Cup. Newcastle sukses menang 2-0 sehingga menjadi salah satu tim yang lolos ke perempat final
Sukses di Piala Liga Inggris, The Magpies justru mengalami penurunan di Premier League. Mereka masih berkutat di papan tengah dengan menduduki peringkat 12 dengan mengantungi poin 12.
Tak hanya itu, rekor gemilang Newcastle di laga home pun terhenti. Sebelumnya, mereka tak pernah kalah selama 11 pertandingan. Namun rekor itu akhirnya dipatahkan Brighton and Hove Albion yang menang 1-0.
Di laga ini, manajer Eddie Howe masih belum bisa menurunkan skuad terbaik. Bek Kieran Trippier absen karena belum pulih dari cedera paha. Selain itu, Jamaal Lascelles, Sven Botman dan Callum Wilson masih belum bisa tampil.
VOIR éGALEMENT:
Namun pemain sayap Anthony Gordon yang tengah on fire bisa kembali menjadi pilihan pertama di lini depan. Dirinya dan Harvey Barnes bakal menyokong centre forward Alexander Isak.
Di tengah, gelandang Italia Sandro Tonali diharapkan menjadi inspirator permainan tim. Dirinya akan bahu-membahu dengan Bruno Guimaraes dan Joelinton.
Pertahanan Newcastle pun tetap solid meski kehilangan Trippier. Kuartet belakang The Toon Army yang dikoordinir Fabian Schar bisa membentengi kiper Nick Pope.
Prakiraan Susunan Pemain
Newcastle United (4-3-3): Pope; Livramento, Schar, Burn, Hall; Tonali, Guimaraes, Joelinton; Barnes, Isak, Gordon
Arsenal (4-2-4-1): Raya; White, Saliba, Kiwior, Timber; Rice, Partey; Saka, Trossard, Martinelli; Havertz