JAKARTA - PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberikan diskon sebesar 50 persen untuk perjalanan lima kereta baru di Grafik Perjalanan Kereta (Gapeka) 2025.
Direktur Utama KAI Didiek Hartantyo mengatakan, diskon ini berlaku pada 1 Februari hingga 6 Februari 2025.
"Ada diskon 50 persen dari tanggal 1 sampai 6 Februari. Silakan experience dengan kereta baru ini," ujar Didiek dalam Konferensi Pers di Stasiun Gambir, Jumat, 31 Januari.
Dokatakan Didiek, jalur ini mayoritas merupakan jalur dengan sifat aglomerasi yang menghubungkan beberapa daerah perkotaan dengan jarek tempuh yang lebih panjang dari kereta lokal.
Didiek mencontohkan, IjenEkspres yang menghubungkan Ketapang hingga Malang, Jawa Timur.
Kereta ini, kata dia, hadir setelah KAI mendapat banyak permintaan dari masyarakat terkait adanya Kereta Kelas Eksekutif.
"Jadi KAI benar-benar mendengarkan aspirasi masyarakat," imbuh dia.
Selanjutnya KA Gunung Jati yang menghubungkan Gambir ke Semarang, Jawa Timur.
Didiek menyebut, adanya perjalana baru ini menambah frekuensi kereta yang berangkat ke semarang.
"Karena sekarang ini kereta ke Semarang akumulasinya sangat tinggi," tandas Didiek.
BACA JUGA:
Berikut perjalanan KA baru Gapeka 2025 yang mendapat diskon 50 persen:
1. KA Madiun Jaya relasi Madiun – Pasarsenen (PP), Kelas Eksekutif dan Ekonomi.
2. KA Sancaka Utara relasi Surabaya Pasarturi – Solo Balapan – Cilacap (PP), Kelas Eksekutif dan Bisnis.
3. KA Cakrabuana relasi Gambir – Cirebon – Purwokerto (PP), Kelas Eksekutif dan Ekonomi.
4. KA Ijen Ekspres relasi Ketapang – Malang (PP), Kelas Eksekutif dan Ekonomi.
5. KA Gunung Jati relasi Gambir – Cirebon – Semarang Tawang Bank Jateng (PP), Kelas Eksekutif dan Ekonomi.