Bagikan:

YOGYAKARTA – Tak banyak orang tahu bahwa masyarakat yang menjadi nasabah tabungan emas di Pegadaian bisa menggadaikan emasnya. Untuk melakukannya, nasabah harus tahu cara gadai tabungan emas di Pegadaian lebih dulu.

Cara Gadai Tabungan Emas di Pegadaian

Tabungan Emas Pegadaian adalah salah satu layanan yang diberikan kepada masyarakat yang memungkinkan nasabah menitipkan saldo emas kepada PT Pegadaian (Persero). Nasabah yang memiliki tabungan emas di Pegadaian bisa menabung untuk membeli emas batangan 24 karat yang bisa dijadikan investasi jangka panjang. Uang yang ditabungkan di tabungan emas pun bisa disetorkan dalam jumlah berapapun.

Setelah uang tabungan terkumpul, Pegadaian akan mengkonversikan uang yang dimiliki oleh nasabah ke dalam bentuk emas batangan dengan menyesuaikan harga emas yang berlaku.

Nasabah juga bisa mendapatkan pinjaman dari Pegadaian dengan jaminan emas yang mereka tabung. Cara gadai tabungan emas di PT Pegadaian pun sangat cepat dan mudah. Pegadaian menyediakan dua cara menggadaikan tabungan emas nasabah yakni dengan datang ke cabang Pegadaian terdekat dan lewat aplikasi Pegadaian Digital.

  • Gadai Tabungan Emas di Outlet Pegadaian

Dikutip dari website resmi Pegadaian, nasabah bisa datang ke cabang Pegadaian terdekat untuk mendapatkan pinjaman dari Pegadaian dengan cara sebagai berikut.

  1. Datangi cabang Pegadaian terdekat
  2. Isi form pengajuan Gadai Tabungan Emas
  3. Penuhi syarat administrasi berupa melampirkan fotocopy kartu identitas (KTP) dan buku tabungan emas
  4. Setelah itu serahkan form dan lampiran. Petugas akan mengkonfirmasi uang pinjaman
  5. Pencairan pinjaman bisa dilakuan secara tunai maupun transfer
  • Gadai Tabungan Emas Lewat Aplikasi Pegadaian Digital

Cara ini bisa dilakukan oleh nasabah yang sudah memiliki tabungan emas. Adapun cara gadai tabungan emas online adalah sebagai berikut.

  1. Upgrade akun premium di aplikasi Pegadaian Digital
  2. Setelah itu buka aplikasi dengan memasukkan nomor HP atau email (aktif) yang telah didaftarkan serta password
  3. Klik menu "Gadai"
  4. Pilih "Gadai Tabungan Emas"
  5. Anda akan diminta mengisi jangka waktu dan nominal gadai
  6. Setelah itu klik bank yang telah didaftarkan sebelumnya
  7. Klik "Selanjutnya"
  8. Konfirmasi transaksi dan input Kode PIN
  9. Tunggu sesaat dan Gadai Tabungan Emas akan berhasil

Kelebihan Gadai Tabungan Emas Pegadaian

Masyarakat yang memiliki Tabungan Emas Pegadaian bisa mendapatkan kredit atau pinjaman dari Pegadaian. Ada beberapa kelebihan yang akan didapatkan oleh nasabah yang ingin menggadaikan Tabungan Emas mereka yakni sebagai berikut.

  • Dilayani di outlet Pegadaian dan PDS
  • Proses pengajuannya lebih mudah dan cepat sehingga bisa segera mendapatkan uang cash saat kebutuhan mendesak
  • Plafon pinjaman bisa disesuaikan dengan besaran tertentu saldo Tabungan Emas yang dimiliki
  • Barang jaminan yang digunakan adalah titipan emas yang diblokir sehingga nasabah tak perlu menyetorkan lagi barang jaminan lain
  • Tersedia berbagai pilihan tenor yakni 30 hari, 60 hari, 90 hari, dan 120 hari
  • Minimal sisa saldo adalah 0,1 gram Sewa modal 0,75 persen per 15 hari Biaya administrasi 0,05 persen minimal Rp 2.000 maksimal Rp 25.000

Cara Nabung Emas Pegadaian

Bagi masyarakat yang belum memiliki Tabungan Emas Pegadaian, bisa membuat tabungan secara offline maupun online. Secara offline adalah dengan mendatangi cabang Pegadaian terdekat. Sedangkan secara online bisa dilakukan lewat aplikasi Pegadaian Digital dengan langkah berikut ini.

  • Download aplikasi Pegadaian Digital
  • Setelah itu lakukan registrasi
  • Pilih menu “Tabungan Emas” untuk membuka tabungan
  • Nasabah diharuskan mengisi formulir pendaftaran dengan data yang benar dan valid. Pilih juga cabang pembukaan rekening
  • Pilih metode pembayaran yang tersedia
  • Setelah itu selesaikan pembayaran sesuai petunjuk yang sudah ditetapkan
  • Setelah selesai, nasabah bisa mengambil buku rekening tabungan emas di kantor Pegadaian yang sebelumnya dipilih.

Itulah informasi terkait cara gadai Tabungan Emas di Pegadaian. Kunjungi VOI.ID untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.