Bagikan:

JAKARTA - PT Bumi Resources Tbk (BUMI) melakukan perubahan susunan komisaris dan direksi perusahaan. Hal ini usai dilakukannya Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST).

Salah satu keputusan yang diambil dalam RUPST tersebut adalah penunjukan Anggawira sebagai Komisaris Independen.

“Saya berharap dapat memberikan kontribusi untuk memperkuat Bumi Resources. Saya berharap dapat memajukan perusahaan dan membantu mencapai tujuan strategis yang telah ditetapkan,” ujar Anggarawira mengutip Antara.

Dalam pernyataannya, Bumi Resources menyatakan tekad untuk meningkatkan kerjasama dengan mitra strategis guna mengoptimalkan kinerja perusahaan secara menyeluruh.

Dengan keahlian yang dimiliki oleh Anggawira dan komisaris serta direksi lainnya, perusahaan berharap dapat mengangkat kerjasama ini ke tingkat yang lebih tinggi. Bumi Resources juga berencana untuk mensinergikan proyek hilir dan melakukan diversifikasi dalam sektor batubara.

Selain itu, digitalisasi diakui sebagai prioritas utama Bumi Resources untuk pertumbuhan bisnis di masa depan.

“Perusahaan menyadari bahwa dunia bisnis yang terus berkembang membutuhkan adaptasi terhadap teknologi digital. Oleh karena itu, Bumi Resources berkomitmen untuk memperluas penerapan teknologi digital dalam operasionalnya,” catat keterangan Bumi Resources.

Dengan penunjukan Anggawira sebagai Komisaris Independen, PT Bumi Resources Tbk diharapkan dapat menghadapi masa depan yang cerah dengan berbagai keahlian yang telah dimiliki oleh jajaran komisaris dan direksi.

“Dengan fokus pada digitalisasi dan kerjasama dengan mitra strategis, Bumi Resources siap menghadapi tantangan dan mengoptimalkan kinerja perusahaan untuk pertumbuhan bisnis yang berkelanjutan, ungkap Bumi Resources.

Selain Anggarawira yang ditunjuk sebagai Komisaris Independen Perseroan, ada sejumlah perubahan dalam jajaran anggota direksi baru.

Mulai dari Agoes Projosasmito sebagai Wakil Presiden Direktur, lalu jajaran Direktur Perseroan yang diisi Adrian Wicaksono, Phiong Phillipus Darma, dan Himawan Setiadi.