Bagikan:

YOGYAKARTA – Memasuki tahun baru, muncul tren No Buy Challenge 2025. Tren tersebut menuai sorotan di media sosial. Menariknya, No Buy Challenge ini justru digaungkan di tengah kondisi ekonomi yang tidak stabil, tidak hanya di Indonesia namun di berbagai negara.

Mengenal No Buy Challenge 2025

No Buy Challenge adalah sebuah tantangan yang banyak dikampanyekan di media sosial berupa komitmen untuk tidak membeli barang yang kurang penting dalam periode tertentu. Tantangan ini menjadi salah satu respon banyaknya masyarakat yang berbelanja barang-barang yang tidak terlalu penting sekaligus mengurangi belanja impulsif.

Tantangan penghematan anggaran ini sebenarnya sudah mulai digaungkan beberapa tahun lalu di forum online khususnya Reddit. Gerakan tersebut dipicu oleh sebuah grup yang memiliki anggota sebanyak 51 ribu orang. Mereka sering berbagi tips untuk hidup hemat hingga berujung pada upaya menekan pengeluaran dengan tidak membeli barang tertentu.

Gerakan No Buy Challenge awalnya tidak sebesar sekarang hingga tahun 2024 tantangan tersebut viral di media sosial terutama TikTok.

Barang yang Masuk dalam Gerakan No Buy Challenge

Seperti dijelaskan sebelumnya, No Buy Challenge mencoba menekan pengeluaran dengan tidak membeli beberapa barang yakni sebagai berikut.

  1. Pakaian Baru

Pakaian baru adalah salah satu barang yang masuk dalam daftar No Buy Challenge. Sebagai gantinya, peserta tantangan diminta untuk lebih kreatif dalam mengombinasikan outfit berbekal pakaian lama yang sebelumnya sudah dimiliki. Jika membutuhkan pakaian tertentu yang tidak dimiliki, peserta bisa membeli pakaian bekas lewat trifting, bertukar pakaian, atau bahkan meminjamnya sementara.

  1. Makanan dan Minuman

No Buy Challenge juga meminta agar para peserta menghemat konsumsi makanan dan minuman mereka dengan cara menghindari makan di luar atau tidak membeli camilan yang kurang penting. Peserta diminta memasak sendiri makanan mereka di rumah untuk mengurangi pengeluaran.

  1. Gadget

Peserta No Buy Challenge disarankan untuk menghindari sebisa mungkin membeli gadget atau barang serupa keluaran terbaru. Peserta diminta untuk menggunakna perangkat lama yang masih berfungsi dengan baik untuk mencukup kebutuhan.

  1. Dekorasi Rumah

Peserta bisa menghindari membeli barang-barang yang dimaksudkan untuk dekorasi rumah yang tidak terlalu penting atau hanya mendatangkan kepuasan sementara.

  1. Barang untuk Hobi

Barang-barang hobi memang cukup menguras tabungan, oleh karenanya tantangan No Buy Challenge meminta kepada pesertanya untuk menekan belanja barang hobi.

  1. Langganan Berbayar

Pengeluaran yang dibutuhkan untuk langganan berbayar kadang cukup besar. Dalam tantangan No Buy Challenge, peserta diminta untuk menekannya dengan menyeleksi langganan berbayar yang tidak terlalu dibutuhkan.

  1. Produk Kecantikan dan Perawatan Diri

Produk kecantikan dan perawatan diri yang tidak terlalu dibutuhkan tidak perlu dibeli. Sebaliknya, peserta diminta memaksimalkan produk kecantikan dan perawatan diri yang sebelumnya sudah dibeli hingga habis atau sudah melalui masa kadaluarsanya. Peserta juga bisa melakukan perawatan diri dengan produk alami yang tersedia.

Itulah informasi terkait No Buy Challenge 2025. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.