Bagikan:

YOGYAKARTA – Hari ini, Selasa (1/10/2024), akan dilakukan pelantikan Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI untuk periode jabatan 2024-2029. Jumlah DPR yang akan dilantik sebanyak 580 orang. Dari ratusan orang tersebut salah satu yang menarik untuk diketahui adalah anggota DPR RI termuda dan tertua yang akan dilantik. Siapa saja mereka?

Anggota DPR RI Termuda dan Tertua

Seperti diketahui, usia anggota legislatif diatur melalui Undang-undang Nomor 7 Tahun 2017 tentang Pemilu, terutama di Pasal 240 ayat (1). Pada beleid dijelaskan syarat untuk menjadi anggota legislatif (caleg), termasuk usia minimal.

Menurut aturan, anggota legislatif harus berusia serendah-rendahnya 21 tahun atau lebih. Artinya usia termuda untuk menjadi anggota DPR RI adalah 21 tahun. Untuk usia maksimal belum ada aturan yang memberikan batasan. Meski demikian ada batasan lain yang diberlakukan yakni sehat jasmani dan rohani.

Pada pelantikan DPR tahun ini, anggota DPR RI yang termuda diketahui berusia 23 tahun. Anggota DPR RI termuda ini belum memiliki pengalaman sebagai anggota legislatif. Artinya jabatan yang diemban jadi sesuatu hal yang baru. Berikut ini informasinya.

  • Annisa M.A. Mahesa (23 Tahun 2 Bulan 15 Hari)

Annisa M.A. Mahesa adalah anggota DPR RI yang lahir di Jakarta. Ia berasal dari Partai Gerindra untuk daerah pemilihan (Dapil) Banten II.

  • Muhammad Rohid (24 Tahun 10 Bulan 14 Hari)

Muhammad Rohid tinggal di Kota Pekanbaru. Dalam pencalonannya, ia berstatus sebagai kader Partai Gerindra dengan Dapil Riau II.

  • Cindy Monica Salsabila Setiawan, S.M., (24 Tahun 10 Bulan 14 Hari)

Merujuk website resminya, Cindy Monica lahir di Padang pada 29 November 1999. Dalam pencalonannya kali ini ia menjadi kader Partai NasDem dengan Dapil Sumatera Barat II.

Selain termuda, ada beberapa nama yang disoroti karena menjadi anggota DPR RI tertua saat ini. Beberapa sosok berikut ini tercatat pernah menjabati jabatan penting. Bahkan ada yang pernah menjabat sebagai anggota DPR RI sebelumnya. berikut ini informasinya.

  • Zulfikar Achmad (78 Tahun 4 Bulan 15 Hari)

Dalam pelantikan, H. Zulfikar akan berusia 78 tahun. Ia lahir pada 17 Mei 1946. Dalam penalonannya, ia merupakan kader dari Partai Demokrat dengan Dapil Jambi.

  • H. Guntur Sasono, M.Si. (Usia 78 Tahun 2 Bulan 30 Hari)

Lahir pada 2 Juli 1946, Guntur saat ini berusia 78 tahun. Dalam pencalonannya ini ia maju sebagai kader Partai Demokrat dengan Dapil Jawa Timur VIII.

  • H. Kahar Muzakir (Usia 77 Tahun 9 Bulan 21 Hari)

Kahar Muzakir lahir pada 10 Desember 1946. Ia merupakan kader Partai Golkar dengan Dapil Sumatera Selatan I.

Itulah informasi terkait anggota DPR RI termuda dan tertua. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.