NUNUKAN - Wakapolda Kalimantan Utara (Kaltara), Brigjen Pol. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi, mendampingi Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Hary Sudwijanto, dalam kunjungan kerja ke wilayah hukum Polres Nunukan dan Polsek Sebatik pada Minggu, 11 Agustus 2024. Kunjungan ini bertujuan untuk memeriksa persiapan lokasi yang akan digunakan dalam kegiatan bakti sosial oleh Ketua Umum Bhayangkari serta memastikan kelancaran berbagai rangkaian kegiatan di wilayah tersebut.
Kunjungan dimulai pukul 08.00 WITA dengan mengunjungi lokasi sumur bor di Desa Tanjung Karang, Kecamatan Sebatik. Setelah itu, rombongan melanjutkan perjalanan ke Pantai Marina untuk meninjau lokasi pelepasan tukik yang akan dihadiri oleh beberapa menteri usai upacara di Ibu Kota Negara (IKN).
Selama kunjungan, Brigjen Pol. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi turut mengecek keamanan di beberapa titik strategis, termasuk Rumah 2 Negara, Patok Perbatasan Indonesia-Malaysia, dan Pelabuhan Sei Nyamuk. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk memastikan persiapan yang matang dan menjaga keamanan para VVIP yang akan hadir, terutama mengingat posisi strategis Sebatik sebagai salah satu pulau terluar Indonesia.
BACA JUGA:
"Kunjungan ini lebih kepada meninjau lokasi bakti sosial dan pengecekan persiapan pelepasan tukik yang akan dilakukan oleh beberapa menteri setelah upacara di IKN. Kami memastikan semua berjalan lancar, terutama dalam hal keamanan VVIP di wilayah perbatasan ini," ujar Brigjen Pol. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi di Nunukan, Minggu (11/8).
Kunjungan kerja ini ditutup dengan kunjungan ke beberapa destinasi wisata di Tarakan, termasuk Hutan Mangrove dan kawasan wisata monyet bekantan, sebelum akhirnya rombongan kembali ke Tanjung Selor.