Bagikan:

TARAKAN - Kapolda Kalimantan Utara (Kaltara) Irjen Daniel Adityajaya mengukuhkan Batalyon B Brimob Polda Kaltara. Pengukuhan bertepatan dengan HUT Korps Brimob ke-77.

"Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kaltara ini adalah satuan baru, namun bukan berarti tugas dan tanggung jawab yang diemban juga baru melainkan sudah pernah dilaksanakan sebelumnya," kata Irjen Daniel, Senin, 14 November.

Batalyon B merupakan unsur satuan pelaksana utama Polda Kaltara yang bertugas menanggulangi gangguan keamanan intensintas tiggi, kejahatan terorganisir bersenjata api/bahan peledak maupun gangguan keamanan lainnya.

"Batalyon B Pelopor Satbrimob Polda Kaltara yang terbentuk dengan lambang Tunggul Panyitnyipe Mikang Mebala berarti Prajurit Tangguh dan Berwibawa," ujarnya.

Hal ini disebut Kapolda Kaltara guna mendukung transformasi menuju Polri presisi. Apalagi pembentukan satuan ini merupakan program prioritas Kapolri.

"Ini sesuai program kapolri yang menitikberatkan penguatan kelembagaan demi memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat." pungkasnya.