VIDEO: Ingin Tugu Kujang Terintegrasi Seperti Bundaran HI, Begini Kata Bima Arya
VIDEO: Ingin Tugu Kujang Terintegrasi Seperti Bundaran HI, Begini Kata Bima Arya. (Tim grafis Video VOI)

Bagikan:

BOGOR - Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengajak jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kota Bogor untuk membenahi Tugu Kujang. Tugu yang menjadi ikon Kota Bogor di Jalan Raya Pajajaran Bogor Timur tersebut, dinilainya perlu segera mendapat penanganan, Selasa (2/8). Bima meminta dilakukan pembenahan yang intergrasi seperti halnya Bundaran Hotel Indonesia di Jakarta.Upaya tersebut menurutnya perlu segera dilakukan agar kawasan yang menjadi kebanggaan warga Kota Bogor tersebut tidak kumuh. Dia meminta di kawasan Tugu Kujang diberi fasiltasi yang membuat nyaman bagi para pejalan kaki maupun mereka berkunjung.Termasuk mengatur tempat duduk yang rapih. Serta membuat masyarakat bisa beraktivitas dengan baik mulai berolahraga hingga mengelar kreativitas seperti pertunjukan seni. Anggaran pembenahan Tugu Kujang akan masuk dalam rancangan anggaran pendapatan belanja daerah tahun ini. Namun jumlahnya masih dalam pembahasan. Proyek pembenahan Tugu yang dibagun pada tahun 1982 tersebut rencananya akan dimulai tahun 2023. Simak videonya berikut ini.