أنشرها:

JAKARTA - Pameran akbar MUF Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 kembali akan berlangsung pada tanggal 22 November hingga 1 Desember mendatang di ICE BSD, Tangerang.

Ketum Gaikindo Yohannes Nangoi, mengungkapkan Gaikindo terus gencar membuat pameran, ada GIIAS The Series, GIICOMVEC dan penutup akhir tahun ada MUF GJAW. Dengan adanya pameran ini ia berharap dapat meningkatkan penjualan otomotif Indonesia.

"Karena ini akhir tahun, kita ingin menggencarkan penjualan otomotif Indonesia, dengan harapan para peserta memberikan spesial promosi atau diskon agar meningkatkan penjualan di Indonesia," katanya, saat sambutan di Pelataran, Senayan, Jakarta, Kamis, 7 November.

Lebih lanjut ia mengatakan, pada pameran tahun ini mengalami lonjakan peserta yang cukup drastis. Tahun ini, total ada sekitar 27 merek mobil dan 12 sepeda motor, dengan total brand mencapai 80 brand.

"Kita akan lihat, semoga pameran kali ini akan dibanjiri para peserta dan juga promosi dari APM sehingga industri otomotif bisa terkoreksi cukup baik hingga akhir tahun, dan awal yang baik," tambahnya.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Pelaksana MUF GJAW Rizwan Alamsjah, mengungkapkan pada tahun ini akan lebih fokus dalam penjualan, oleh karena itu mendukung bersama dengan Mandiri Auto Finance.

"Oleh karena itu kami mendukung bersama dengan Mandiri Auto Finance supaya bisa secara masif mendukung penjualan yang terjadi di GJAW 2024 ini. Kami juga sudah merubah acaranya di kuartal keempat tahun ini, karena kami anggap semakin pas untuk melakukan penjualan akhir tahun," ungkap Rizwan.

Tahun lalu, ia mengatakan total ada 19 peserta dan tahun ini ada kenaikan 42 persen. Selain itu, tempatnya juga lebih luas untuk tahun ini dengan harapan membawa GJAW tahun ini akan lebih meriah.

"Kami harapkan GJAW tahun ini akan lebih meriah lagi dan lebih sukses apalagi kami didukung oleh Mandiri Auto Finance," paparnya.


The English, Chinese, Japanese, Arabic, and French versions are automatically generated by the AI. So there may still be inaccuracies in translating, please always see Indonesian as our main language. (system supported by DigitalSiber.id)