Hasil Quick Count Kalah dari Pram-Rano, Ridwan Kamil Imbau Warga Jakarta Tunggu Pengumuman Resmi KPU Desember

JAKARTA - Calon gubernur nomor urut 01, Ridwan Kamil, menanggapi hasil hitung cepat atau quick count Pilkada Jakarta 2024, yang sementara ini dimenangi pasangan calon nomor urut 03, Pramono Anung-Rano Karno.

Ridwan Kamil mengimbau warga Jakarta untuk menunggu hasil resmi yang diumumkan KPUD Jakarta pada 16-18 Desember 2024.

"Pada warga Jakarta tentunya tetaplah menunggu sampai keputusan resminya kalau tidak salah 16-18 Desember 2024," ujar Ridwan Kamil di Hotel Sultan, Jakarta, Rabu, 27 November 2024.

Ridwan Kamil mengatakan apabila Pilkada Jakarta 2024 akan berlangsung dua putaran, maka pihaknya akan memaksimalkan sosialisasi dan kampanye untuk mengambil hati warga Jakarta.

"Kalau memang harus putaran kedua, ya, mari kita berkomunikasi lagi. Aspirasi-aspirasinya tentu akan kami dengar dengan segala bentuk kampanye di tahap kedua, yang tentunya harus lebih baik," katanya.

Menurutnya, Pilkada Jakarta kali ini berbeda dibanding lima tahun sebelumnya. Dia menilai Pilkada 2024 lebih rekonsoliatif sehingga ia meyakini akan berjalan dengan lancar dan damai meski digelar dua kali putaran.

"Yang dulu rival menjadi teman, teman jadi rival, enggak ada masalah. Kemudian kampanyenya relatif riang gembira, tidak ada hal-hal SARA yang mengemuka dalam proses selama dua bulan ini," ucapnya.

Ridwan Kamil berharap Pilkada yang damai ini menjadi rujukan bahwa pesta demokrasi lima tahunan sesuai dengan kebutuhan.

Pihaknya, kata dia, juga akan fokus menghadapi masalah-masalah Jakarta ke depan yang tidak mudah dengan segala tantangan-tantangannya.

"Mudah-mudahan warga Jakarta tetap semangat karena saya yakin siapa pun yang terpilih itu orang-orang baik, niatnya juga baik, dan programnya juga baik-baik. Tinggal masalah tentunya takdirnya kepada siapa," tuturnya lagi.