7 Cara Menghilangkan Benjolan di Selangkangan, Bisa Disebabkan Berbagai Faktor

YOGYAKARTA - Benjolan yang muncul di selangkangan memang bikin khawatir penderitanya. Area selangkangan bisa saja mengalami benjolan yang memicu rasa tidak nyaman, apalagi saat bergerak. Lantas bagaimana cara menghilangkan benjolan di selangkangan agar tidak mengganggu atau bikin cemas sendiri. 

Penyebab munculnya benjolan di selangkangan bisa dari berbagai faktor. Kondisi ersebut bisa disebabkan karena infeksi, tumor non kanker, hernia, pembuluh darah bengkak, infeksi menular seksual, dan lainnya. Cara menghilangkan benjolan di selangkangan perlu disesuaikan dengan penyebab dan gejalanya. 

Cara Menghilangkan Benjolan di Selangkangan

Munculnya benjolan di selangkangan bisa menimbulkan rasa nyeri pada penderitanya. Langkah pengobatan yang perlu dilakukan untuk menghilangkan benjolan ini akan tergantung dari penyebabnya masing-masing. Masing-masing penyebab benjolan biasanya memerlukan langkah-langkah penanganan yang berbeda.

Berikut ini beberapa cara menghilangkan benjolan di selangkangan yang sebaiknya Anda pahami:

Mengonsumsi Obat Pereda Nyeri

Jika benjolan di selangkangan menimbulkan rasa sakit, Anda dapat mengonsumsi obat pereda nyeri seperti paracetamol atau ibuprofen. Obat ini dapat membantu mengurangi rasa sakit serta pembengkakan yang terjadi.

Namun pastikan untuk selalu mengikuti petunjuk dosis pada kemasan atau berkonsultasi dengan apoteker sebelum mengonsumsi obat pereda nyeri, terutama jika Anda memiliki kondisi medis tertentu.

Mengompres dengan Air Hangat atau Dingin

Kompres air hangat maupun dingin bisa membantu meredakan pembengkakan atau benjolan di selangkangan, terutama jika kondisi tersebut disebabkan oleh infeksi atau cedera. Selain itu, kompres hangat dan dingin juga efektif dalam mengurangi rasa nyeri yang mungkin muncul pada benjolan tersebut.

Mengurangi Aktivitas Berat untuk Sementara Waktu

Kurangi aktivitas-aktivitas berat untuk sementara waktu, terutama kegiatan yang melibatkan gerak di bagian selangkangan. Aktivitas yang berat bisa membuat selangkangan menjadi lebih sakit yang terasa tidak nyaman. 

Menggunakan Krim atau Salep Antibiotik

Jika benjolan di selangkangan disebabkan oleh infeksi bakteri ringan, Anda dapat menggunakan krim atau salep antibiotik yang dijual bebas di apotek. Oleskan krim atau salep tersebut pada area yang terkena setelah membersihkannya, sesuai dengan instruksi pada kemasan.

Namun jika benjolan tidak kunjung membaik setelah beberapa hari penggunaan, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan pengobatan yang lebih efektif.

Mengoleskan Lidah Buaya

Anda juga bisa menggunakan lidah buaya untuk meredakan benjolan yang ada di kepala. Gunakan krim, gel, atau lotion yang menyimpan kandungan lidah buaya. Bahan alami dari tanaman lidah buaya mempunyai sifat antiinflamasi dan antimikroba. 

Memanfaatkan Minyak Jarak

Bahan alami lainnya yang dapat Anda pakai untuk meredakan benjolan di selangkangan adalah minyak jarak. Jenis minyak ini berperan efektif dalam membunuh bakteri yang menjadi penyebab jerawat dan kista. Cara menggunakannya dengan meneteskan minyak jarak, kemudian dioleskan di area kista secara langsung guna mengurangi gejalanya. 

Menjalani Operasi Bedah

Menghilangkan benjolan di area selangkangan dekat miss V atau di sebelah kanan dapat dilakukan melalui operasi bedah, terutama jika benjolan tersebut disebabkan oleh hernia. Sebagian besar kasus hernia memerlukan operasi untuk mencegah komplikasi lebih lanjut.

Namun tindakan operasi ini biasanya ditentukan oleh ukuran, jenis, serta lokasi hernia. Dokter akan mempertimbangkan prosedur bedah berdasarkan gaya hidup, kondisi kesehatan, dan usia pasien.

Demikianlah beberapa cara menghilangkan benjolan di selangkangan yang bisa Anda praktikkan. Jika benjolan tidak kunjung membaik atau disertai gejala lain seperti demam atau rasa sakit yang parah, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter untuk mendapatkan perawatan yang tepat. Baca juga cara menghilangkan benjolan di bawah dagu

Ikuti terus berita terkini dalam negeri dan luar negeri lainnya di VOI. Kami menghadirkan info terbaru dan terupdate nasional maupun internasional.