Indonesia Masters II 2024: Ni Kadek Amankan Tiket Final
JAKARTA – Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi, membuat kejutan dengan melangkah ke babak final Indonesia Masters II 2024.
Atlet kelahiran 13 Juni 2006 itu lolos ke final usai meraih kemenangan atas wakil Hong Kong, Saloni Samirbhai Mehta, lewat pertarungan ketat rubber game 12-21, 21-11, dan 21-18 di Jatim Expo, Surabaya, Sabtu, 2 November 2024.
Pada laga ini, pemain asal Denpasar itu mencoba untuk bermain tidak kenal menyerah. Di tengah kondisi yang tidak begitu prima, juara Seleknas 2024 itu mencoba untuk terus mengimbangi tunggal putri ranking 147 dunia milik Hong Kong tersebut.
"Sepanjang laga Dhinda hanya memikirkan fokus untuk pertandingan pada setiap poinnya. Dhinda terus diberikan motivasi oleh pelatih untuk bisa melawan rasa sakit yang Dhinda alami," ujarnya usai laga.
Ni Kadek turun sebagai debutan di turnamen BWF Super 100, tetapi langsung menembus babak final. Perjuangannya juga terbilang luar biasa mengingat awalnya ia bermain dari babak kualifikasi.
"Rasanya bangga dan senang karena berkat dukungan semua pihak bisa mencapai ke tahap ini. Tentu pencapaian ini tidak mudah," kata dia.
Baca juga:
Di partai final besok Ni Kadek akan berhadapan dengan Karupathevan Letshanaa. Tunggal putri asal Malaysia itu mengalahkan tunggal putri asal Chinese Taipei, Liang Ting Yu, dengan skor 21-18 dan 21-19 untuk lolos ke final.
Ini jelas akan menjadi ujian yang berat buat Ni Kadek. Pasalnya, calon lawannya tersebut berstatus sebagai unggulan ketiga di ajang ini.
"Saya mau berusaha semaksimal mungkin dan mempersembahkan gelar juara di turnamen. Saya ingin membanggakan dan mengharumkan nama Indonesia," ujar Ni Kadek.
Rangkaian pertandingan final akan berlangsung Minggu, 3 November besok. Indonesia otomatis sudah punya satu gelar karena dua wakil nomor ganda campuran saling berhadap di laga pamungkas.