Instagram Luncurkan Fitur Ekspansi Foto Berbasis AI

JAKARTA – Instagram akan meluncurkan alat ekspansi atau perluasan foto berbasis Kecerdasan Buatan (AI) di Story. Berkat fitur ini, foto yang diunggah dapat memiliki rasio yang sesuai dengan kebutuhan Story.

Menurut temuan akun Sam Sheffer di platform X, sebelumnya dikenal sebagai Twitter, fitur baru ini diberi nama AI Expander.

Sederhananya, fitur ini akan menampilkan komponen yang kurang atau terpotong sehingga gambarnya bisa disesuaikan dengan rasio Story.

Misalnya, saat pengguna mengunggah foto tangan yang memegang bunga dengan ukuran gambar persegi, pengguna tidak perlu memperbesar gambarnya secara manual dan membuat fotonya menjadi pecah karena terlalu banyak diperbesar.

Dengan menggunakan AI Expander, sisi foto yang kosong bisa diisi dengan gambar tambahan dari AI. Fitur ini sangat berguna jika Anda ingin mempertahankan unsur estetika dari foto yang telah diambil.

Dari tampilan halaman perkenalan AI Expander, Instagram mengatakan bahwa alat ini bekerja dengan cara menganalisis foto. Hanya saja, tidak dijelaskan apakah ada cara untuk mengganti foto dari AI jika pengguna tidak suka dengan tambahannya.

Sepertinya, fitur ini masih diuji ke sebagian kecil pengguna sehingga Anda belum bisa melihat atau menggunakan fitur baru ini meskipun Anda memperbarui aplikasinya. Jika sudah diluncurkan, fitur ini akan diperluas secara bertahap.