Penyebab Sanggah CPNS 2024 Ditolak oleh Verifikator
YOGYAKARTA – Peserta seleksi Calon Pegawa Negeri Sipil (CPNS) 2024 yang mengajukan sanggahan terhadap hasil seleksi administrasi yang gagal telah mendapat jawaban. Sanggahan yang diajukan oleh sebagian peserta CPNS dinyatakan ditolak. Penyebab sanggah CPNS 2024 ditolak pun beragam.
Perlu diketahui, masa sanggah CPNS adalah kesempatan yang diberikan kepada peserta seleksi CPNS yang ingin mengajukan sanggahan atas hasil seleksi administrasi. Di tahun 2024, masa sanggah dimulai pada 20 hingga 22 September 2024.
Penyebab Sanggah CPNS 2024 Ditolak
Sanggahan hasil seleksi CPNS 2024 dilakukan oleh peserta seleksi yang merasa memenuhi syarat administrasi namun dinyatakan gagal. Peserta yang mengajukan sanggah wajib menyantumkan bukti bahwa ia telah mengumpulkan syarat administrasi sesuai dengan syarat dan ketentuan. Sanggahan sendiri dilakukan secara online lewat situs SSCASN.
Nantinya pihak penyelenggara akan meninjau permohonan sanggahan oleh peserta dengan mempertimbangkan bukti serta mencocokkan data untuk meminimalisir kesalahan sistem dalam proses seleksi.
Jika bukti yang diajukan oleh pengaju sanggah ternyata sesuai, maka instansi terkait wajib mengumumkan ulang hasil seleksi CPNS selambat-lambatnya 7 hari setelah waktu pengajuan sanggah berakhir. Sebaliknya, jika bukti yang diajukan oleh peserta tidak sesuai atau tidak memperkuat bukti, maka pengajuan sanggahan akan ditolak.
Dilansir dari situs Indonesiabaik, sanggah CPNS 2024 bisa ditolak jika penyebab kegagalan peserta CPNS bersumber dari pendaftar itu sendiri, bukan diakibatkan oleh sistem maupun instansi.
Berikut ini beberapa contoh penyebab sanggahan hasil hasil seleksi administrasi CPNS 2024 ditolak oleh pihak verifikator.
- Peserta seleksi CPNS keliru mengunggah dokumen administrasi sejak awal, baik disengaja maupun tidak disengaja
- Dokumen yang dipersyaratkan dinyatakan tidak valid atau tidak sesuai ketentuan yang berlaku
- Pelamar tidak menyantumkan bukti saat mengajukan sanggahan hasil seleksi administrasi CPNS
- Bukti yang diberikan oleh peserta seleksi CPNS tidak benar atau tidak masuk akal
- Alasan yang disampaikan tidak relevan atau mengada-ada
Cara Cek Hasil Sanggah CPNS 2024
Seperti dijelaskan sebelumnya, sanggahan diajukan lewat akun masing-masing di website resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Berikut ini cara cek hasil sanggah CPNS 2024.
- Kunjungi laman https://sscasn.bkn.go.id/
- Masuk ke akun seleksi CPNS 2024
- Setelah masuk ke dashboard akan muncul pengumuman pasca sanggah seleksi administrasi. Pengumuman ini akan muncul sesuai jadwal
- Jika sanggahan diterima, akan muncul informasi bahwa peserta yang semula dinyatakan gagal dinyatakan lolos tahap seleksi administrasi. Jika sanggahan dinyatakan ditolak, maka peserta seleksi CPNS bisa mencoba di kesempatan yang lain.
Baca juga:
Bagi peserta yang sanggahannya dinyatakan lolos bisa langsung mencetak Kartu Peserta Ujian CASN 2024. Kartu tersebut dibutuhkan agar bisa ikut Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Itulah informasi terkait penyebab sanggah CPNS 2024 ditolak. Kunjungi VOI.id untuk mendapatkan informasi menarik lainnya.