Sinyal Besar Musim Kedua Vagabond
JAKARTA - Drama Korea Vagabond telah mengakhiri perjalanannya pada Sabtu, 23 November kemarin. Drama berjumlah 16 episode ini berhasil menutup cerita dengan rating 13,61 untuk penayangan langsung di Korea atau 5,5 persen dari persentase penonton berumur 20-49. Ini menunjukkan, Vagabond bisa dinikmati oleh berbagai kalangan.
Vagabond menceritakan seorang stuntman bernama Cha Dal Gun (Lee Seung Gi) yang berusaha mengungkap kebenaran sebuah kasus kecelakaan pesawat B357 yang membuat keponakannya, Cha Hoon meninggal dunia. Tidak sendirian, Dal Gun dibantu oleh Go Hae Ri (Bae Suzy) seorang agen National Intelligent Service (NIS).
Sebelum penayangannya, hak siar Vagabond sudah lebih dulu dibeli oleh situs streaming berbayar Netflix. Dengan demikian, penggemar di Asia, Amerika, dan Eropa bisa mengakses Vagabond sesuai jam tayang negara masing-masing. Di negara asalnya, Vagabond meraih rating lebih dari 10 persen pada penayangan pertamanya. Sementara pada penayangan terakhirnya, drama ini menutup cerita dengan rating 13 persen.
Wajar saja Vagabond digandrungi, karena drama ini merupakan reuninya Lee Seung Gi dan Bae Suzy setelah keduanya membintangi Gu Family Book pada 2013. Adu akting mereka kali ini sukses benar-benar menggugah.
Karena kesuksesannya, para penggemar mengharapkan akan ada musim kedua dari drama ini. Dilansir dari Soompi, Senin, 25 November, sebuah sumber dari produksi drama mengatakan rencana musim baru drama ini sudah ada tapi belum dikonfirmasi waktunya.
"Sedang direview. Kami mereview jadwal aktor, penulis, dan sutradara,” ungkap sumber tersebut.
Pastinya, proyek yang dijalankan hingga satu tahun ini membuat kru dan pemain menjadi dekat. Selama syuting di luar negeri yang memakan waktu sekitar 40 hari, mereka bertahan dengan baik. Syuting pun menyenangkan karena tidak ada artis yang tidak ramah dan semua dijalani dengan harmonis.
"Saya berterima kasih kepada anggota staff dan aktor,” pungkas sang sumber. Apakah Anda setuju dengan Vagabond musim kedua?